Salat sebagai Penjaga, Pelindung, dan Penyembuh

SESUNGGUHNYA gerakan rukuk dan sujud memiliki manfaat sangat besar terhadap kesehatan tubuh secara umum dan terutaman kesehatan paru-paru. Gerakan rukuk dan sujud yang dilakukan berulang-ulang dapat mengusir ragam penyakit dari paru-paru.

Karena ketika tubuh dibungkukkan dalam gerakan rukuk, sekat-sekat paru-paru membuka sehingga darah mengalir secara sempurna ke sana. Sementara dalam posisi sujud darah mengalir lancar menuju bilik pertama paru-paru yang membutuhkan asupan darah.

Dalam keadaan rukuk dan sujud darah mengalir ke semua bagian paru-paru, yang kemudian memasukkan oksigen untuk menggantikan karbon dioksida. Para ahli medis menyebutkan bahwa agen kanker dapat mencapai paru-paru diakibatkan oleh kurangnya oksigen yang memasuki paru-paru.

Sama halnya, dalam sujud pun berlangsung proses serupa, yakni kadar udara dalam paru-paru berkurang digantikan oleh udara yang masuk ketika sujud.

Dan dalam buku “Buku Pintar Mukjizat Kesehatan Tubuh” dikemukakan bahwa posisi dua tangan di sisi dada memudahkan proses pengosongan udara sehingga paru-paru bisa mendapatkan pasokan oksigen yang lebih banyak untuk dialirkan ke seluruh bagian tubuh bersama darah.

Dengan demikian, salat sangat bermanfaat bagi kesehatan manusia baik fisikal maupun mental, juga akal. Berkat salat yang kita lakukan secara rutin, kita memiliki kekuatan melakukan berbagai aktivitas.

Juga salat merupakan penjaga, pelindung, dan sekaligus obat penyembuh. Setiap orang bisa merasakan semua faedah itu jika melakukan salat secara rutin pada waktunya, dan juga sesuai dengan tata cara yang diajarkan Rasulullah saw. Dan, kerjakanlah salat secara iklas dan khusyuk. [Chairunnisa Dhiee]