Apakah Malam Lailatul Qadar Jatuh Pada Tanggal Ganjil?

Apakah Malam Lailatul Qadar Jatuh Pada Tanggal Ganjil?

Apakah malam Lailatul Qadar jatuh pada tanggal ganjil Ramadhan? Sebagaimana yang diketahui, dalam bulan suci Ramadhan Allah SWT memberikan suatu kemuliaan di salah satu malamnya yakni Lailatul Qadar. 

Malam yang lebih baik daripada 1000 bulan, pada malam ini bahkan pahala akan dilipatgandakan. Umat muslim juga meyakininya, sebagai malam di mana Al-Quran pertama kali diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW. Sebagaimana firman Allah SWT dalam Surah Al-Qadr ayat 1-5:

اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةِ الْقَدْرِ وَمَآ اَدْرٰىكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِۗ) ٢ لَيْلَةُ الْقَدْرِ ەۙ خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهْرٍۗ  تَنَزَّلُ الْمَلٰۤىِٕكَةُ وَالرُّوْحُ فِيْهَا بِاِذْنِ رَبِّهِمْۚ مِنْ كُلِّ اَمْرٍۛ سَلٰمٌ ۛهِيَ حَتّٰى مَطْلَعِ الْفَجْرِ)٥ 

Artinya :  “Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur’an) pada malam qadar (1) Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? (2) Malam kemuliaan itu lebih baik daripada seribu bulan (3) Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur semua urusan (4)  Sejahteralah (malam itu) sampai terbit fajar (5)”.

Menurut sejumlah pendapat ulama pada malam Lailatul Qadar, umat muslim disunnahkan untuk memperbanyak ibadah seperti berdoa, sholat, dzikir, membaca Al-Qur’an melalui amalan itikaf.

Dalam risalah Imam al-Ghazali berjudul al-Adab fid Din dalam Majmu’ah Rasail al-Imam al-Ghazali (Kairo, Al-Maktabah At-Taufiqiyyah) halaman 435, itikaf untuk mendapatkan keistimewaan malam Lailatul Qadar adalah sebagai berikut:

“Adab itikaf, yakni: terus menerus berdzikir, penuh konsentrasi, tidak bercakap-cakap, selalu berada di tempat, tidak berpindah-pindah tempat, menahan keinginan nafsu, menahan diri dari kecenderungan menuruti nafsu dan menaati Allah azza wa jalla.”  Melihat dari keistimewaan malam lailatul qadar ini, lantas seperti apakah ciri-ciri malam Lailatul Qadar?

Malam Ganjil Ramadhan

Syariat islam menjelaskan bahwa Lailatul Qadar adalah malam yang sangat dihormati dan dianggap sangat istimewa dalam agama Islam. Dalam hadis riwayat Bukhari dibenarkan bahwa malam lailatul qadar ini jatuh pada malam ganjil dari sepuluh malam terakhir di bulan Ramadan.

Oleh karenanya umat Muslim dianjurkan untuk meningkatkan ibadah dan berdoa karena pada malam tersebut, pahala amalan akan dilipatgandakan. “Carilah Lailatul Qadar di malam ganjil dari sepuluh malam terakhir di bulan Ramadan.” (HR Bukhari).

Langit Bersih dan Tidak Hujan

Ciri-ciri malam Lailatul Qadar adalah langitnya bersih dan tidak hujan. Pada malam Lailatul Qadar, umat Muslim di seluruh dunia berbondong-bondong untuk beribadah dan memperbanyak amalan baik.

“Malam Lailatul Qadar itu langit bersih, udara tidak dingin atau panas, langit tidak berawan, tidak ada hujan, bintang tidak nampak, dan pada siang harinya matahari bersinar tidak begitu panas.” (HR. Ahmad)

Siangnya Matahari Tidak Menyengat

Selain langit yang bersih dan tidak hujan, ciri-ciri selanjutnya yakni malam tersebut juga dipercaya di siang harinya matahari tidak menyengat. “Dari Ubaiy bin Ka’ab, Rasulullah bersabda:

Pagi hari dari malam Lailatul Qadar terbit matahari tidak menyengat bagaikan bejana sampai meninggi.” (HR. Muslim, Ahmad, Tirmidzi dan Abu Daud). Dalam buku berjudul Jaminan Mendapatkan Lailatul Qadar oleh Dr Ahmad Sarwat, Lc, dijelaskan malam Lailatul Qadar ini yang juga diperingati sebagai malam turunnya Al-Qur’an.

Matahari Bersinar dengan Indah

Selain dipercaya di siang harinya matahari tidak menyengat, ciri-ciri malam Lailatul Qadar juga dipercaya matahari terbit dengan indah dan tidak bersinar kuat seperti bulan purnama.

“… Dan sesungguhnya, ciri-ciri malam Lailatul Qadar adalah matahari di pagi harinya terbit dengan indah, tidak bersinar kuat, seperti bulan purnama, dan tidak pula dihalalkan bagi setan untuk keluar bersama matahari pagi itu.” (HR. Ahmad)

Dalam sejumlah hadis juga menjelaskan bahwa para ulama menetapkan bila seseorang beramal salih di malam qadar itu, maka dia akan mendapat pahala seperti melakukannya dalam 1.000 bulan. 

Demikian penjelasan terkait apakah malam Lailatul Qadar jatuh pada tanggal ganjil Ramadhan? semoga bermanfaat.

BINCANG SYARIAH