Sembuh dari Sakit

Sembuh dari Sakit, Ini Ucapan Syukur yang Sunah Dibaca

Setiap orang pasti adakalanya sehat, juga adakalanya sakit. Ketika sakit, seseorang dianjurkan untuk berusaha menyembuhkan penyakitnya, baik dengan pergi ke dokter, minum obat dan lain sebagainya. Selanjutnya, ketika mengalami sembuh dari sakit yang diberikan oleh Allah, maka dianjurkan untuk membaca doa berikut;

الْحَمد لله الَّذِي بعزته وجلاله تتمّ الصَّالِحَات

Alhamudu lillaahil ladzii bi ‘izzatihii wa jalaalihii tatimmush shoolihaat.

Segala puji bagi Allah, melalui kemuliaan dan keaguangan-Nya kebaikan-kebaikan menjadi sempurna.

Doa ini berdasarkan hadis riwayat Imam Al-Hakim dari Sayidah Aisyah, dia berkata;

قَالَ رَسُول الله صلى الله عَلَيْهِ وَسلم مَا يمْنَع أحدكُم إِذا عرف الْإِجَابَة من نَفسه فشفي من مرض أَو قدم من سفر أَن يَقُول الْحَمد لله الَّذِي بعزته وجلاله تتمّ الصَّالِحَات

Rasulullah Saw bersabda; Apa yang mencegah salah satu dari kalian ketika mengetahui doanya diijabah dari dirinya sehingga disembuhkan dari penyakit atau datang dari perjalanan untuk mengucapkan, ‘Alhamudu lillaahil ladzii bi ‘izzatihii wa jalaalihii tatimmush shoolihaat (Segala puji bagi Allah, melalui kemuliaan dan keaguangan-Nya kebaikan-kebaikan menjadi sempurna).

BINCANG SYARIAH