Pengingat Laku di Ujung Pagi

TERINGATLAH saya pada kata-kata guru saya dulu saat saya belajar tentang hati. Saat itu saya seringkali gelisah dengan pertanyaan diri saya tentang cara yang benar menuju kemuliaan dan kebahagiaan hakiki.

Guru yang baik adalah yang paham akan kegelisahan muridnya. Tanpa mulut ini bertanya, jawabanpun diberikan. Saya tersentak dengan jawaban ringkasnya yang disampaikan dengan cara berbisik untuk kemudian bergegas pergi.

Berikut adalah ucapan beliau: “Kamu bisa menipu banyak manusia, tapi kamu tak kan pernah bisa menipu Tuhan. Semua yang kamu niatkan dan lakukan tak pernah luput dari pengetahuanNya. Jika demikian, masih mungkinkah mengejar mulia bahagia dengan berpaling dan menjauh dariNya?”.

Saya terdiam, menunduk dan kemudian juga bergegas pergi. Salam, AIM. [*]

 

Oleh : KH Ahmad Imam Mawardi

INILAH MOZAIK