Jakarta (Sinhat)–Staf Ahli Menteri Kesehatan, Chairul Radjab Nasution menjelaskan, selama musim haji suhu di Arab Saudi bisa mencapai mencapai 50 derajat celsius. “Suhu udara di sebagian besar wilayah Arab Saudi saat musim haji nanti diperkirakan bisa mencapai 50 derajat celsius. Jadi, mohon kepada calon jamaah haji untuk menjaga kondisi kesehatannya dan perbanyak minum air dan makan buah-buahan yang mengandung air saat berada di Tanah Suci nanti,” kata Chairul Radjab Nasution di asrama haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Rabu (04/06).
Ia kembali menambahkan, sebagian besar kondisi kesehatan jamaah haji rentan terhadap berbagai penyakit. Salah satunya yakni penyakit diabetes yang banyak menghinggapi sebagian besar jamaah haji berusia di atas 45 tahun. “Untuk itu, kami minta petugas kesehatan dapat maksimal melayani jamaah haji,” ucap Chairul Radjab Nasution.
Lanjut Chairul, selama operasional penyelenggaraan haji, Kementerian Kesehatan membangun aktifitas petugas kesehatan dengan SOP (Standar Operasional Prosedur). Selain itu, untuk meningkatkan pelayanan kesehatan haji, petugas diminta sesering mungkin berkoordinasi dengan petugas lainnya.
“Dengan meningkatnya kualitas koordinasi antar petugas maka tingkat pelayanan kesehatan yang diinginkan jamaah haji dapat tercapai dengan baik,” ujarnya. Di samping itu, lanjut dia, petugas kesehatan harus mampu memahami peran dan fungsi masing-masing sehingga tidak bingun lagi saat nanti menjalankan tugas.
“Dengan kerja keras dan ikhlas, Insya Allah penyelenggaraan haji yang lebih baik dari tahun lalu, dapat terwujud di tahun ini,” ujarnya kembali. (Rio/ar)