Seburuk-buruk Kaum, Hanya Beribadah di Bulan Ramadhan Saja

BISYR AL HAFI, seorang ulama shalih suatu saat ditanya,”Ada kaum yang hanya beribadah di bulan Ramadhan saja.”

Bisyr pun menjawab,”Seburuk-buruk kaum adalah kaum yang tidak mengenal hak Allah, kecuali hanya di bulan  Ramadhan saja. Sesungguhnya seorang disbut shalih ketika ia beribadah dan bermujahadah selama setahun penuh.”

Asy Syibli pernah dintanya,”Mana yang paling utama, Rajab atau Sya’ban?” Maka ia pun menjawab,”Jadilah seorang Rabbani, bukan Sya’bani.”

Maknanya, handaklah seorang Muslim melakukan ibadah secara terus-menerus di setiap waktu. (Latha’if Al Ma’arif, hal. 396).

 

HIDAYATULLAH