ADA yang bertanya, pernahkah Nabi SAW meminum kopi selama hidup beliau?
Menurut dr Raehanul Bahraen yang menjawab pertanyaan itu, kopi bisa bermanfaat bagi kesehatan. Menurut penelitian kopi satu atau dua cangkir sehari bisa menyehatkan karena kandungan cafein pada kopi bisa “menyegarkan” saraf.
Akan tetapi tidak boleh berlebihan karena bisa menyebabkan kecanduan dan bisa merusak lambung.
Tidak ada dalil yang menyatakan Nabi shallallahu alaihi wa sallam pernah minum kopi, sehingga sikap kita “tawaqquf” yaitu tidak mengiyakan dan tidak juga menafikan. []