ada banyak keutamaan bersiwak. Siwak atau miswak adalah batang atau ranting dari pohon arak (Salvador persica). Pohon yang termasuk dalam ketegori semak belukar ini banyak ditemui di wilayah Timur Tengah.
Manfaat siwak untuk kesehatan gigi dan mulut memang sudah tak diragukan lagi. Salah satunya adalah untuk mencegah gigi berlubang.
Tak heran jika tradisi bersiwak (membersihkan gigi dengan siwak) masih cukup populer di negara Timur Tengah dan beberapa negara Afrika.
Namun nyatanya, Bersiwak adalah salah satu ibadah sunnah yang paling sering dicontohkan oleh Rasulullah ﷺ. Meskipun merupakan pekerjaan yang ringan, bersiwak memiliki manfaat mulai dari Kesehatan gigi dan mulut hingga keridhaan Allah SWT. Sebagaimana disebutkamn dalam hadits:
“Siwak merupakan kebersihan bagi mulut dan keridhaan bagi Rabb”. (H.R.Ahmad)
1 Keutamaan Bersiwak: Bersiwak sebelum sholat sangat disukai Rasulullah
Sebagaimana sebuah hadits yang diriwayatkan Abu Nu’aim:
وَقَالَ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : لَاَنْ أُصَلِّىَ رَكْعَتَيْنِ بِسِوَاكٍ أَحَبُّ إِلَىَّ مِنْ أَنْ أُصَلِّىَ سَبْعِيْنَ رَكْعَةً بِغَيْرِسِوَاكٍ.
Nabi Muhammad bersabda: “Sungguh andai aku sholat dua rakaat saja tapi dengan pakai siwak itu lebih disenangi olehku daripada aku sholat 70 rakaat tanpa siwak,”
2 Keutamaan Bersiwak: Bersiwak sunnah yang sangat dianjurkan (sunnah muakkad)
Sebagaimana sebuah hadits yang diriwayatkan Bazzar dan Thabrani:
وَقَالَ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : لَوْلَا أَنْ أَشُقَّ عَلَى أُمَّتِى لَفَرَضْتُ عَلَيْهِمُ السِّوَاكَ عِنْدَ كُلِّ صَلَاةٍ كَمَافَرَضْتُ عَلَيْهِمُ الْوُضُوْءَ.
Nabi Muhammad ﷺ bersabda: “Andai tidak karena memberatkan atas umatku niscaya aku wajibkan atas umatku siwak setiap akan sholat sebagaimana aku wajibkan atas umatku berwudhu,”
3 Keutamaan Bersiwak: Bersiwak menguatkan hafalan
Ini mungkin merupakan keutamaan bersiwak yang cukup menegejutkan bagi beberapa orang. Namun dalam sebuah riwayat dikatakan bahwa:
وَقَالَ سَيِّدُنَاعَلِيٌّ كَرَّمَ اللَّهُ وَجْهَهُ : السِّوَاكُ يَزِيْدُ فِى الْحِفْظِ وَيُذْهِبُ الْبَلْغَمَ.
Sayidina Ali berkata: Siwak itu menambah (menguatkan) hafalan dan siwak itu menghilangkan dahak.
Dikutip dari Alodokter pula, dengan menggosok gigi atau membersihkan gigi secara perlahan dengan rutin setiap pagi dapat membersihkan dahak yang ada di tenggorokan. Tentu saja, hal ini didukung oleh penelitian yang sudah pasti. Jika gigi bersih, maka keadaan mulut hingga ternggorokan kita pun akan ikut bersih.
Di samping itu semua, Rasulullah ﷺ pun bersabda pada riwayat lain bahwa:
“Hendaklah kalian selalu bersiwak karena dalam bersiwak ada 10 perkara terpuji, yaitu: 1. Dapat membersihkan mulut 2. Membuat Allah Ridha 3. Membuat setan marah 4. Disukai Allah dan Malaikat pencatat amal 5. Dapat menguatkan gusi 6. Menghilangkan lendir (dalam tenggorokan) 7. Menyegarkan napas 8. Menghilangkan cairan yang tidak berguna 9. Menguatkan pandangan (mata) 10. Menghilangkan bau busuk di mulut. []