DI bulan Ramadhan ada beberapa amalan yang disyariatkan, di antara amalan itu ada yang wajib dan ada yang sunat. Berikut amalan tersebut:
Mencari malam Lailatul Qadr
Hendaknya seorang yang beritikaf mencari malam lailatul qadr dalam Itikafnya di malam-malam yang ganjil dari sepuluh terakhir bulan Ramadhan Meskipun mencari Lailatul qadr tidak harus beritikaf. Nabi shallallahu alaihi wa sallam sendiri mencari Lailatul Qadr dan memerintahkan para sahabat untuk mencarinya. Lailatul qadr tidak terjadi pada malam tertentu dalam setiap tahunnya, namun berubah-rubah, mungkin pada tahun ini malam ke 27, pada tahun depan malam ke 29 dsb, dan sangat diharapkan terjadi pada malam ke 27.
Mungkin hikmah mengapa malam Lailatul qadr disembunyikan oleh Allah Taala adalah agar diketahui siapa yang sungguh-sungguh beribadah dan siapa yang bermalas-malasan.
Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda: “Barang siapa yang melakukan shalat tarawih bertepatan dengan malam Lailatul qadr karena iman dan mengharapkan pahala, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Doa ketika mengetahui lailatul qadr adalah, “Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf, maka maafkanlah aku.” (HR. Imam Ahmad dan Penyusun Kitab Sunan, kecuali Abu Dawud. Tirmidzi berkata, “Hadits hasan shahih.”)