Qadha dan Qadar

Apakah Perbedaan antara Qadha dan Qadar?

 Fatwa Syekh Muhammad bin Shalih Al-‘Utsaimin rahimahullahu

Pertanyaan:

Apa perbedaan qadha dan qadar? Apakah keduanya sama?

Jawaban:

القضاء والقدر إذا اجتمعا فلكل واحد معناه. وأما إذا أفرد أحدهما فإنه يشمل الآخر، فإذا قيل: قضاء وقدر، فالقضاء: ما قضاه الله تعالى في الأزل، وكتبه في اللوح المحفوظ. والقدر: ما قدره الله فوقع. فأما إذا قيل: قضاء فقط فإنه يشمل الأمرين جميعاً، أو قيل: قدر فقط فإنه يشمل الأمرين جميعاً

Qadha dan qadar jika bergandengan (disebutkan bersamaan, pent.), maka memiliki makna masing-masing. Adapun jika bersendirian (disebutkan secara terpisah, pent.), maka dia mencakup makna dari yang lainnya (qadha mengandung makna qadar dan sebaliknya, pent.).

Jika disebut “qadha dan qadar“, maka qadha adalah apa yang Allah Ta’ala tetapkan pada zaman azali (50.000 tahun sebelum penciptaan langit dan bumi) dan tertulis di Lauhul Mahfudz. Dan qadar adalah apa-apa yang Allah Ta’ala tetapkan dan kemudian terjadi.

Adapun jika disebut kata “qadha” saja, maka mencakup makna keduanya (yaitu makna qadha dan qadar). Juga jika disebut kata “qadar” saja, maka mencakup makna keduanya.

Wallahu a’lam.

***

Sumber: Fatawa Nuur ‘Ala Ad-Darb juz 4 halaman 2, https://al-maktaba.org/book/2300/258

Selesai diterjemahkan pada Senin, 3 Dzulqa’dah 1442 H

Penerjemah: Dimas Setiaji

Sumber: https://muslim.or.id/68399-apakah-perbedaan-qadha-dan-qadar.html