Allah Swt Berfirman :
إِنَّ وَلِـِّۧيَ ٱللَّهُ ٱلَّذِي نَزَّلَ ٱلۡكِتَٰبَۖ وَهُوَ يَتَوَلَّى ٱلصَّٰلِحِينَ
“Sesungguhnya pelindungku adalah Allah yang telah menurunkan Kitab (Al-Qur’an). Dia melindungi orang-orang shalih.” (QS.Al-A’raf:196)
Di masa itu, orang-orang musyrikin selalu meneror Nabi Muhammad Saw dan selalu menakut-menakuti beliau dengan berhala-berhala mereka. Ayat ini adalah sebuah perintah dari Allah kepada Nabi Muhammad Saw untuk membalas teror dan ancaman mereka dengan ucapan :
إِنَّ وَلِـِّۧيَ ٱللَّهُ
“Sesungguhnya pelindungku adalah Allah !”
Kata الوَلِي memiliki arti kekasih yang melindungi, penolong dan penjaga. Yakni semua makna ini mengarah pada “penjagaan” Allah atas Nabi-Nya.
Allah Swt memerintahkan kepada Nabi untuk mengucapkan secara tegas bahwa pembelaku, penolongku, penjagaku adalah Allah ! Tuhan Semesta Alam. Maka semua kekuatan, teror dan ancaman kalian sama sekali tak berarti bagiku.
Pada bagian selanjutnya dari ayat ini, Allah Swt menyebutkan :
ٱلَّذِي نَزَّلَ ٱلۡكِتَٰبَۖ وَهُوَ يَتَوَلَّى ٱلصَّٰلِحِينَ
“yang telah menurunkan Kitab (Al-Qur’an).”
Setelah menyebut penolongku adalah Allah, ayat ini menggandengkan dengan Sifat Allah yaitu “yang menurunkan Al-Qur’an”. Seakan Rasulullah Saw diperintahkan untuk berkata kepada mereka :
“Aku tidak memperdulikan syariat dan aturan hidup yang kalian jalankan selama kini. Karena pelindungku adalah Allah, Dia-lah yang menurunkan Al-Qur’an dan Dia-lah yang berjanji akan menjadi penolong bagi setiap hamba yang berjuang di jalan-Nya. Sementara berhala yang kalian sembah bahkan tidak mampu menyelamatkan dirinya sendiri, apalagi akan menyelamatkan kalian.”
Dan pada bagian terakhir disebutkan :
وَهُوَ يَتَوَلَّى ٱلصَّٰلِحِينَ
“Dia melindungi orang-orang shalih.”
Pada bagian akhir ini ditegaskan kembali bahwa Allah tidak akan pernah meninggalkan hamba yang berada di jalan-Nya. Ini sudah menjadi Sunnatullah yang pasti bahwa ketika Allah selalu menjadi penolong dan pembela bagi Nabi-Nya, maka Allah juga akan menjadi penolong dan pembela bagi orang-orang mukmin. Dan ini adalah kabar gembira bagi seluruh orang muslim yang istiqomah berada di jalan Nabi Muhammad Saw. Bahwa Allah pasti akan menjadi penolong dan pelindung mereka selalu.
Maka kesimpulannya, Allah Swt adalah pembela dan penolong bagi orang-orang mukmin dan orang-orang yang tertindas di muka bumi ini. Maka siapapun yang mencari perlindungan dari selain Allah maka ia telah tersesat dan merugi. Karena Allah adalah sebaik-baik pelindung dan sebaik-baik penolong. Sementara Iblis adalah seburuk-buruk pelindung dan seburuk-buruk penolong bagi orang kafir.
Semoga bermanfaat….