DARI ‘Aisyah radhiyallahu anhu berkata:
“Wahai Rasulullah! Bila aku mendapati Lailatul Qadr, apakah yang saya ucapkan? Nabi bersabda: ‘Ucapkanlah: Ya Allah! Engkau Maha Pengampun dan mencintai orang yang meminta ampun, maka ampunilah aku’.” (Shahih riwayat Tirmidzi: 3760 dan Ibnu Majah: 3850).
Karena begitu agungnya keutamaan malam yang mulia ini, maka hendaknya seorang muslim dan muslimah bersemangat dan berlomba-lomba menghidupkan Lailatul Qadr dengan memperbanyak amal ibadah dan ketaatan seperti salat, membaca alquran, sedekah dan sebagainya di saat mayoritas manusia lalai menyibukkan diri persiapan pakaian baru, kue hari raya dan hiasan rumah. Janganlah Anda lalai seperti mereka!
Dari ‘Aisyah radhiyallahu anha berkata:
“Apabila Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam memasuki sepuluh hari terakhir (Ramadan), maka beliau mengencangkan kainnya (menjauhi istrinya), menghidupkan malamnya dan membangunkan para istrinya.” [HR Bukhari: 2024 dan Muslim: 1174]
– See more at: http://mozaik.inilah.com/read/detail/2305672/doa-dan-usaha-mendapatkan-malam-lailatul-qadar#sthash.tEAHrcT1.dpuf