Kehidupan ini penuh dengan misteri. Banyak kejadian yang terjadi diluar dugaan kita. Banyak kejutan-kejutan yang mengagetkan, sampai-sampai kita tidak mengerti apa yang sebenarnya terjadi. Kita hanya bisa meraba-raba apa hikmah dibalik semua ini ini?
Terkadang kita berada dalam posisi yang sangat sulit, namun tiba-tiba dibalik kesulitan itu ada jalan keluar bagi masalah-masalah kita sebelumnya.
Terkadang kita mendapat masalah yang berat, tapi kemudian masalah itu selesai dengan cara yang remeh dan membawa keuntungan yang besar bagi hidup kita.
Manusia tidak mampu menebak hikmah dibalik kejadian-kejadian yang menimpa hidupnya. Karena itu manusia yang ingin memiliki kehidupan yang tenang dan tentram akan menyerahkan segala urusannya kepada Allah swt.
Ingatlah bahwa bersandar kepada selain-Nya hanya akan mendatangkan kekecewaan. Karena siapapun yang kita harapkan sebenarnya tidak memiliki kemampuan apa-apa.
Orang kaya bisa menjadi miskin dalam sekejap. Orang yang punya jabatan akan segera kehilangan jabatannya. Orang yang memiliki kekuatan juga tidak akan bertahan lama. Bahkan semua yang hidup dengan semua fasilitas itu pada akhirnya juga akan mati.
Karena itu kita diperintahkan untuk pasrah kepada Dzat yang tidak pernah mati, seperti dalam firman-Nya :
وَتَوَكَّلۡ عَلَى ٱلۡحَيِّ ٱلَّذِي لَا يَمُوتُ
“Dan bertawakallah kepada Allah Yang Hidup, Yang tidak mati.” (QS.Al-Furqan:58)
Serahkan segala urusanmu kepada Allah swt, karena engkau tidak mampu menjangkau maksud dari setiap kejadian yang menimpamu.
وَعَسَىٰٓ أَن تَكۡرَهُواْ شَيۡـٔٗا وَهُوَ خَيۡرٞ لَّكُمۡۖ وَعَسَىٰٓ أَن تُحِبُّواْ شَيۡـٔٗا وَهُوَ شَرّٞ لَّكُمۡۚ وَٱللَّهُ يَعۡلَمُ وَأَنتُمۡ لَا تَعۡلَمُونَ
“Boleh jadi kamu tidak menyenangi sesuatu, padahal itu baik bagimu, dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu, padahal itu tidak baik bagimu. Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui.” (QS.Al-Baqarah:216)
Kisah dalam Surat Al-Kahfi akan memberikan kita gambaran yang jelas bagaimana sebuah kejadian yang tampak buruk dan menyesakkan hati justru menjadi jalan untuk meraih solusi dan kebahagiaan.
Dalam Surat Al-Kahfi diceritakan sebuah fenomena menarik yaitu :
(1) Nabi Khidir as tiba-tiba merusak perahu seseorang “tanpa sebab”. Seakan kejadian ini amat buruk dan merugikan. Namun ternyata dibaliknya ada kebaikan besar agar perahu itu terselamatkan dari rampasan penguasa.
(2) Nabi Khidir as tiba-tiba membunuh seorang anak kecil yang masih lucu. Kejadian ini pasti akan mengejutkan dan menyesakkan dada orang tuanya. Namun dibalik kejadian itu justru ada rahmat dan kasih sayang Allah, karena kelak anak itu akan membawa petaka bagi keluarganya dan dirinya sendiri.
(3) Tiba-tiba Nabi Khidir as membangun tembok yang akan roboh disebuah lingkungan yang penduduknya biadab dan kikir. Ternyata dibalik itu ada kebaikan besar untuk menjaga harta anak yatim.
Kita tak mampu menjangkau hikmah dibalik kejadian-kejadian yang menimpa. Sesuatu yang tampak buruk dan menyesakkan dada bisa menjadi awal datangnya berbagai kemudahan dan keselamatan dari Allah swt. Musibah yang diiringi air mata bisa saja menjadi pintu pembuka semua anugerah dan kenikmatan dari-Nya.
Maka jalan satu-satunya adalah bertawakal dan memasrahkan diri kepada Yang Maha Mengetahui dan Maha Mengatur segalanya.
Dan Allah mengetahui sementara kalian tidak mengetahui.
Semoga bermanfaat