Lihatlah Kebaikan Orang Lain, Jadikan Inspirasi

SAHABATKU dan saudaraku, sesungguhnya tak begitu sulit untuk membangun hubungan kemanusiaan yang baik antara saya dengan Anda, antara saya dengan mereka, dan antara Anda dengan mereka. Tak perlu menjadi orang yang sempurna tak berkekurangan untuk memiliki hubungan kemanusiaan yang baik itu melainkan dibutuhkan kebesaran hati dan keluasluwesan pikiran saja.

“Ambillah nasehat yang baik dari orang yang bergaul dengan kita, lupakan saja nasehat yang tidak baik. Lihatlah kebaikan-kebaikan yang ada pada orang lain, lalu jadikan inspirasi kehidupan kita untuk lebih baik. Pejamkan mata dari ketidakbaikannya biar tak melahirkan benci berkepanjangan melainkan cuma sebagai pelajaran saja.” Demikian ungkap para guru bijak kehidupan.

Hati dan kepala yang berpegang pada kalimat di atas, sungguh membebaskan pemiliknya dari permusuhan. Pemiliknya akan mampu menikmati siang dan mensenyumkan malam. Pemiliknya akan memaklumi pahitnya jamu dan menyadari tajamnya duri serta mengambil hikmah dari kenyataan itu.

Yang penting dibahas kemudian adalah bagaimana caranya memiliki kepala dan hati seperti tersebut di atas? Katakan kepada kaki bahwa ada saat melihat ke atas dan ada saat melihat ke bawah. Katakan kepada hati bahwa semua manusia mempunyai hati.

Keinginan hati kita untuk bahagia tidaklah berbeda dengan keinginan hati mereka. Bahwa kita dan mereka berbeda cara menuju bahagia adalah bagai aneka ragam warna dan jenis bunga di taman yang indah. Maklumi saja dan saling doakan saja untuk berlabuh di pantai yang sama, yakni bahagia penuh ridla Allah Swt. Salam, AIM. [*]

 

sumber:Mozaik Inilah.com