Lima Aplikasi yang Perlu Diunduh Selama Ramadhan

Menjelang bulan suci, ada baiknya untuk mempersiapkan diri supaya dapat memaksimalkan ibadah. Salah satu caranya adalah mengunduh beberapa aplikasi Muslim yang dapat membantu ibadah.

Berikut aplikasi Muslim yang bisa temani Anda saat Ramadhan:

1.Muslim Pro: Alquran, Arah Kiblat, Adzan, dan Sholat (4.4/5)

Muslim Pro merupakan aplikasi yang berisi paket fitur menunjang ibadah Muslim. Misal, fitur waktu sholat, pemberitahuan adzan, dan kiblat. Khusus selama Ramadhan, aplikasi ini akan menghadirkan waktu berpuasa termasuk imsak dan iftar. Selain itu, Anda juga bisa membaca Alquran yang dilengkapi dengan terjemahan, audio mp3, dan tajwid berwarna.

Jika Anda berada di luar rumah dan tidak tahu arah kiblat, Muslim Pro menyediakan fitur animasi kompas kiblat dan pelacak masjid terdekat yang membantu Anda menemukan masjid di lokasi Anda. Anda bisa mengunduh Muslim Pro di Google Playstore dan Appstore.

2.Umma: Pro Muslim Community Indonesia (4.7/5)

Jika Anda ingin mencari aplikasi seperti Muslim Pro, Anda bisa mengunduh Umma. Umma dibuat untuk komunitas Muslim Indonesia yang menyediakan layanan kebutuhan Muslim. Beberapa fitur utamanya adalah Alquran yang dilengkapi terjemahan dan audio mp3, pelacak kiblat, dan waktu sholat yang ditandai dengan pemberitahuan adzan.

Umma juga menghadirkan doa atau artikel Islami. Bagi Anda yang menyukai podcast, Umma juga menghadirkan podcast Islami bernama uVoice. Umma tersedia di Google Playstore dan Appstore.

3.Alquran Indonesia (4.8/5)

Jika Anda mencari aplikasi Alquran digital, Anda bisa mengunduh Alquran Indonesia. Aplikasi ini menghadirkan Alquran dengan terjemahan bahasa Indonesia dari Kementerian Agama, audio mp3, tajwid berwarna, dan dapat dibaca offline. Anda juga bisa menandai bacaan terakhir dan membagikan ayat Alquran. Aplikasi ini tersedia di Google Playstore dan Appstore.

4.Counter Tasbih Digital (4.8/5)

Aplikasi ini dapat membantu Anda berdzikir jika Anda tidak memiliki tasbih. Anda dapat menyimpan perhitungan tasbih dengan alat penghitung yang tampak seperti cincin. Aplikasi tasbih akan mencatat semua zikir Anda. Penyimpanan zikir dapat berupa jumlah zikir, tanggal, dan nama zikir dengan tombol simpan. Counter Tasbih Digital memiliki tiga tombol, yaitu tombol penghitung, penyimpanan, dan detak.

Anda dapat mengatur getaran atau warna dari tombol di bagian atas layar. Jika Anda ingin menghemat baterai, Anda bisa gunakan mode malam. Sayangnya, Counter Tasbih Digital hanya tersedia di Google Playstore.

5.Himpunan Doa-doa Pilihan Lengkap (4.8/5)

Aplikasi yang dikembangkan oleh Asad Studio menampilkan doa-doa yang ada dalam Alquran dan Al Hadist. Anda akan menemukan doa-doa berdasarkan kategori, misalnya, kumpulan doa harian. Ada juga kategori doa yang khusus dibaca selama bulan Ramadhan. Aplikasi ini hanya tersedia di Google Playstore.

6.KitaBisa (4.8/5)

Selain untuk berdonasi, aplikasi KitaBisa juga dapat digunakan untuk menghitung dan membayar zakat, seperti zakat profesi, maal, dan penghasilan ke mitra Lembaga Amil Zakat (LAZ). Anda juga dapat menghitung kewajiban zakat melalui fitur kalkulator zakat. Aplikasi KitaBisa tersedia di Google Playstore dan Appstore.

IHRAM


Selain aplikasi di atas, Anda juga bisa mendwnload aplikasi Android, CEK PORSI HAJI yang berisi aneka informasi keislaman setiap harinya, 6 kali sehari. Klik di sini!

Ini Teman dan Referensi Ibadah Ramadan Anda

Tak terasa bulan suci Ramadan sudah di depan mata. Teknologi berupa gawai dan aplikasi dapat bermanfaat dalam mendukung ibadah umat Islam di bulan Ramadan, terutama di tengah wabah virus Covid-19. Gratis dan tanpa iklan, aplikasi KESAN hadir untuk menemani dan menjadi referensi ibadah Ramadan dalam genggaman untuk segenap umat Islam.

KESAN (Kedaulatan Santri) adalah aplikasi Islami karya anak negeri terlengkap, gratis, dan bebas iklan yang didesain khusus untuk menemani para santri, purna santri, dan segenap umat Islam setiap saat.

“Selain ada fitur Al-Qur’an dan pengingat shalat wajib dan sunnah, KESAN juga menyiapkan 70 lebih doa dan zikir Ramadan, hadis dan fikih Ramadan, kajian online mingguan, serta kitab-kitab klasik seputar Ramadan. Ada juga artikel Islami harian yang ditulis oleh para ustadz guna menambah wawasan keagamaan para pengguna,” Hamdan Hamedan, CEO KESAN.

Hamdan menjelaskan bahwa KESAN berupaya hadir untuk menunjang ibadah umat Islam di bulan Ramadan di tengah wabah Covid-19 yang mungkin membatasi mobilitas mereka dalam beribadah dan menuntut ilmu agama.

“Tujuannya agar umat Islam terbantu kebutuhan ibadahnya sekaligus dapat terus menambah pengetahuan agama lewat smartphone mereka. 12 fitur penunjang ibadah dan ilmu yang ada di KESAN, insyaAllah bermanfaat bagi umat Islam,” pungkas Hamdan.

Penyanyi lagu religi Veve Zulfikar pun mengapresiasi hadirnya aplikasi KESAN. “Aplikasi KESAN, praktis banget. Aku bisa baca Al-Qur’an dan ratusan shalawat cukup dari satu aplikasi. Ada fitur Kitab Kuning dan klasik juga, jadi bisa baca-baca kitab selama Ramadan di rumah,” ujar Veve.

Aplikasi KESAN telah diunduh lebih dari 50 ribu kali oleh para pengguna baik di dalam maupun luar negeri. Aplikasi KESAN dapat diunduh gratis di Google PlayApple Store, atau di website KESAN.

BINCANG SYARIAH


Jangan lupa untuk mendownload dan instal apliaksi Cek Porsi klik di sini atau Aplikasi Ebook2 Islami di sini!

Enam Aplikasi Android untuk Teman Berpuasa

Umat Islam di Indonesia mulai menjalani ibadah puasa tahun 2015 ini pada Kamis (18/6) yang ditentukan sebagai tanggal 1 Ramadan 1436 H oleh pemerintah. Di era digital, umat Islam dapat memanfaatkan sejumlah aplikasi digital ponsel pintar yang bisa jadi “teman” selama berpuasa.

Untuk pengguna perangkat Android, di toko Google Play Store ada banyak aplikasi yang bisa dimanfaatkan sebagai bekal informasi jadwal imsak, jadwal salat, bacaan Al-Quran, dan bacaan bermanfaat lain.

Dari sekian banyak aplikasi, CNN Indonesia memilih beberapa aplikasi Android yang berguna selama Anda berpuasa. Berikut daftarnya:

1. Alarm Adzan Sholat dan Kiblat

Aplikasi buatan perusahaan pengembang GITS asal Indonesia ini membantu mengetahui jadwal shalat dan imsakiyah untuk umat Islam di Indonesia. Pengguna dapat memasang alarm serta mengetahui arah kiblat salat.

2. Muslim Pro – Ramadan 2015

Muslim Pro bisa disebut sebagai aplikasi yang paling populer di kalangan umat Islam untuk mendukung aktivitas ibadah. Pengembangnya mengklaim aplikasi mereka memiliki jadwal salat paling akurat.

Muslim Pro menyajikan berbagai informasi yang berguna seperti penunjuk kiblat, hingga Al-Quran 30 Juz lengkap dengan terjemahan, audio, dan lafalnya. Terjemahan bahasa Indonesia pun disertakan di sini.

3. Al’Quran Bahasa Indonesia

Aplikasi yang berisi surat-surat Al-Quran 30 Juz lengkap dengan terjemahan dalam bahasa Indonesia yang rapi.

4. Kalkulator Zakat

Aplikasi ini dapat membantu Anda menghitung berapa zakat yang perlu dikeluarkan dari harta setahun, zakat profesi setahun, dan zakat usaha setahun jika Anda memiliki perusahaan. Penilaian didasarkan pada harga emas terkini melalui layanan Yahoo Finance.

5. Doa & Zikir

Bulan suci merupakan waktu yang tepat untuk mendekatkan diri kepada Tuhan. Selepas salat, mengapa tidak luangkan waktu untuk berzikir dengan memanfaatkan aplikasi Doa & Zikir.

6. Masjidku

Ini merupakan aplikasi jejaring sosial yang menghubungkan pengelola masji dengan para jemaah. Ia dapat dimanfaatkan untuk menyampaikan dakwah, mengelola kegiatan keagamaan, serta pelaporan infak dan sedekah secara langsung melalui fitur Infaq Online.

Yang menarik, Masjidku dapat dimanfaatkan untuk mencari masjid terdekat di lingkungan pengguna untuk sesegera mungkin menjalankan salat di mana pun mereka berada.

sumber: CNN Indonesia