AKAN datang suatu masa dimana kita akan merindukan saat-saat ini, saat-saat dimana orang yang telah menemui ajalanya merindukan nafasnya kembali, berharap jantungnya berdetak lagi, berharap nadinya berdenyut lagi.
Karena kelak hampir semuanya meminta dan berangan-angan kembali lagi ke dunia. Berikut 3 golongan yang menginginkan agar dapat kembali ke dunia:
1. Orang kafir ingin kembali lagi ke dunia
Orang-orang kafir berkata kelak ketika telah masuk ke neraka,
“Wahai Rabb kami, keluarkanlah kami daripadanya (dan kembalikanlah kami ke dunia), maka jika kami kembali (juga kepada kekafiran), sesungguhnya kami adalah orang-orang yang zalim.” (QS Al-Mukminun: 107)
Dan Allah Taala membalas perkataan orang kafir,
“Allah berfirman: “Tinggallah dengan hina di dalamnya, dan janganlah kamu berbicara dengan Aku.” (QS Al-Mukminun: 108)
2. Muslim yang lalai minta dikembalikan ke dunia
Allah Taala berfirman,
“Hingga apabila telah datang kematian kepada seorang dari mereka, dia berkata, “Ya Rabbku kembalikanlah aku (ke dunia) agar aku beramal shalih terhadap yang telah aku tinggalkan.
Sekali-kali tidak. Sesungguhnya itu adalah perkataan yang diucapkan saja. Dan dihadapan mereka ada barzakh sampai hari mereka dibangkitkan.” (QS Al Mukminun: 99-100)
Ibnu Katsir Rahimahullah menafsirkan,
“Allah Taala menceritakan keadaan orang kafir dan orang-orang yang meremehkan perintah Allah Taala, ucapan mereka ketika itu adalah permintaan kembali ke dunia agar memperbaiki apa yang mereka rusakkan/lalaikan selama hidup”
3. Penghuni surga yang mati syahid ingin kembali lagi ke dunia
Dari Anas bin Malik radliallahu anhu dari Nabi shallallahu alaihi wasallam bahwa beliau bersabda:
“Tidak seorangpun yang masuk surga namun dia suka untuk kembali ke dunia padahal dia hanya mempunyai sedikit harta di bumi, kecuali orang yang mati syahid. Dia berangan-angan untuk kembali ke dunia kemudian berperang lalu terbunuh hingga sepuluh kali karena dia melihat keistimewaan karamah (mati syahid).”