KRITERIA isteri saleh, antara lain:
1. Taat kepada Allah Ta’ala dan kepada suami
2. Menjaga dirinya dan harta suami apabila suami bepergian
3. Menyenangkan apabila dipandang suami
Allah Ta’ala berfirman:
“Wanita yang saleh adalah yang taat kepada Allah dan kepada suaminya lagi memelihara diri ketika suami tidak ada.” (QS An-Nisaa’: 34)
Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda:
“Isteri terbaik adalah apabila dipandang suami ia menyenangkan, apabila diperintah ia taat dan apabila ditinggal bepergian ia menjaga dirinya dan harta suaminya.” (HR Imam Ahmad dll dengan sanad sahih)
Beliau Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda pula:
“Dunia adalah kesenangan, dan sebaik-baik kesenangan dunia adalah istri yang saleh.” (HR Muslim)
[Abdulah Saleh Hadrami]