Barang bawaan jamaah haji menjadi salah satu perhatian panitia. Seperti diketahui, jamaah haji hanya diperkenankan membawa barang bawaan seberat 39 kilogram.
“Jangan bawa barang yang tak penting, cukup bawa seadanya, intinya jangan sampai berlebihan karena nanti pasti repot sendiri,” terang Kabid Humas Kementerian Agama, Rosidin Karidi, kepada Okezone, melalui sambungan telefon.
Rosidin mencontohkan, barang bawaan seperti penanak nasi atau rice cooker disarankan tak dibawa. Bahkan peralatan masak lain pun diminta panitia tak dibawa ke Arab Saudi.
“Ya jangan yang berlebihan juga, kaya rice cooker, wajan, panci, bahkan kompor, yang kayak gitu gak usah dibawa-bawa, bikin ribet nantinya,” ujar Rosidin.
Pemerintah pun telah menyiapkan katering untuk jamaah haji selama 15 hari. Adapun makan diberikan pada waktu siang dan malam hari. “Tenang saja, kan sudah dianggarkan, selama 15 hari itu jamaah dijamin makan, katering makan selama 15 hari, dua kali sehari,” terang Rosidin.