Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifudin memastikan konflik yang terjadi di Yaman tak akan memengaruhi jamaah haji Indonesia.
Hal itu didasarkan pada jaminan yang diutarakan oleh pemerintah Arab Saudi kepada seluruh negara muslim yang mengirimkan jamaah haji.
“Pemerintah Arab sudah menjamin bahwa tahun ini jamaah haji akan mendapat pengamanan maksimal, konflik di Yaman sama sekali tidak akan pengaruhi mereka, jaraknya jauh dan sudah dijamin ya,” terangnya saat jumpa pers di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta Timur, Jumat (21/8/2015).
Menurut Lukman, saat ini Indonesia akan memberangkatkan sekira 371 kloter seluruh Indonesia. “Total kloter 371, 210 kloter di angkut pakai Garuda, sisanya Saudi Airlines, untuk yang berangkat hari ini dari Jakarta ada 435 jamaah,” terangnya.
Sementara itu, Lukman mengatakan penginapan bagi jamaah haji tahun ini untuk di Madinah lebih dekat dibanding dengan tahun sebelumnya.
“Di Madinah paling jauh radius 1 km wilayah Markaziyah, sementara di Makkah awalnya karena ada rehab Masjidil Haram, maka banyak hotel yang di bongkar, jadi paling jauh 4 km,” tandasnya.
(fid)
sumber: OkeZone.com