Keistimewaan dan Do’a Bulan Rajab, Sya’ban, dan Ramadhan

Do’a Bulan Rajab dan Sya’ban menyambut Ramadhan


اللهم بارك لنا فى رجب و شعبان وبلغنا رمضان

“Allaahumma baariklanaa fii Rajaba wa Sya’baana wa ballighna Ramadhana.”
Yang artinya: “Ya Allah, berkahilah kami di bulan Rajab dan Sya’ban ini, dan sampaikanlah umur kami bertemu Ramadhan.”

Kelebihan Bulan Rajab

Beberapa hadis Rasulullah saw menunjukkan kelebihan bulan rajab:

1.Hendaklah kamu memuliakan bulan Rajab, niscaya Allah memuliakan kamu dengan seribu kemuliaan di hari Qiamat.

2.Bulan Rajab bulan Allah, bulan Sya’ban bulanku, dan bulan Ramadhan bulan umatku.

3.Kemuliaan Rajab dengan malam Isra’ Mi’rajnya, Sya’ban dengan malam nisfunya dan Ramadhan dengan Lailatul-Qadarnya.

4.Puasa sehari dalam bulan Rajab mendapat syurga yang tertinggi (Firdaus).Puasa dua hari dilipatgandakan pahalanya.

5.Puasa 3 hari pada bulan Rajab, dijadikan parit yang panjang yang menghalangnya ke neraka (panjangnya setahun perjalanan).

6.Puasa 7 hari pada bulan Rajab, ditutup daripadanya 7 pintu neraka.

7.Puasa 16 hari pada bulan Rajab akan dapat melihat wajah Allah di dalam syurga, dan menjadi orang yang pertama menziarahi Allah dalam syurga.

8.Kelebihan bulan Rajab dari segala bulan ialah seperti kelebihan Al-Quran keatas semua kalam (perkataan).

9.Puasa sehari dalam bulan Rajab seumpama puasa empat puluh tahun dan iberiminum air dari syurga.

10.Bulan Rajab Syahrullah (bulan Allah), diampunkan dosa orang-orang yang meminta ampun dan bertaubat kepada-Nya. Puasa dalam bulan Rajab, wajib bagi yang ber puasa itua.Diampunkan dosa-dosanya yang lalu. Dipelihara Allah umurnya yang tinggal.Terlepas daripada dahaga di akhirat.

11.Puasa pada awal Rajab, pertengahannya dan pada akhirnya, seperti puasa sebulan pahalanya.

12.Siapa bersedekah dalam bulan Rajab, seperti bersedekah seribu dinar,dituliskan kepadanya pada setiap helai bulu roma jasadnya seribu kebajikan, diangkat seribu derjat, dihapus seribu kejahatan –

“Dan barang siapa berpuasa pada tgl 27 Rajab/ Isra Mi’raj akan mendapat pahala seperti 5 tahun berpuasa.”

– “Barang siapa yang berpuasa dua hari di bulan Rajab akan mendapat kemuliaan di sisi ALLAH SWT.” “Barang siapa yang berpuasa tiga hari yaitu pada tgl 1, 2, dan 3 Rajab, maka ALLAH akan memberikan pahala seperti 900 tahun berpuasa dan menyelamatkannya dari bahaya dunia, dan siksa akhirat.”

– “Barang siapa berpuasa lima hari dalam bulan ini, permintaannya akan dikabulkan.”

– “Barang siapa berpuasa tujuh hari dalam bulan ini, maka ditutupkan tujuh pintu neraka Jahanam dan barang siapa berpuasa delapan hari maka akan dibukakan delapan pintu syurga.”

– “Barang siapa berpuasa lima belas hari dalam bulanini, maka ALLAH akan mengampuni dosa-dosanya yang telah lalu dan menggantikan kesemua kejahatannya dengan kebaikan, dan barang siapa yang menambah(hari-hari puasa) maka ALLAH akan menambahkan pahalanya.”

Sabda Rasulullah SAW lagi : “Pada malam Mi’raj, saya melihat sebuah sungai yang airnya lebih manis dari madu, lebih sejuk dari air batu dan lebih harum dari minyak wangi, lalu saya bertanya pada Jibril a.s.: “Wahai Jibril untuk siapakan sungai ini ?”Maka berkata Jibrilb a.s.: “Ya Muhammad sungai ini adalah untuk orang yang membaca salawat untuk engkau dibulan Rajab ini”. Dalam sebuah riwayat Tsauban bercerita : “Ketika kami berjalan bersama-sama Rasulullah SAW melalui sebuah kubur,lalu Rasulullah berhenti dan beliau menangis dengan amat sedih, kemudian beliau berdoa kepada ALLAH SWT.

Lalu saya bertanya kepada beliau: “Ya Rasulullah mengapakah engkau menangis?” Lalu beliau bersabda : “Wahai Tsauban, mereka itu sedang disiksa dalam kuburnya, dan saya berdoa kepada ALLAH, lalu ALLAH meringankan siksa ke atas mereka”. Sabda beliau lagi: “Wahai Tsauban, kalaulah sekiranya mereka ini mau berpuasa satu hari dan beribadah satu malam saja di bulan Rajab niscaya mereka tidak akan disiksa di dalam kubur”.

Tsauban bertanya: “Ya Rasulullah, apakah hanya berpuasa satu hari dan beribadah satu malam dalam bulan Rajab sudah dapat mengelakkan dari siksa kubur?” Sabda beliau: “Wahai Tsauban, demi ALLAH Zat yang telah mengutus saya sebagai nabi, tiada seorang muslim lelaki dan perempuan yang berpuasa satu hari dan mengerjakan sholat malam sekali dalam bulan Rajab dengan niat karena ALLAH, kecuali ALLAH mencatatkan baginya seperti berpuasa satu tahun dan mengerjakan sholat malam satu tahun.”

Sabda beliau lagi: “Sesungguhnya Rajab adalah bulan ALLAH, Sya’ban adalah bulan aku dan bulan Ramadhan adalah bulan umatku”. “Semua manusia akan berada dalam keadaan lapar pada hari kiamat, kecuali para nabi, keluarga nabi dan orang-orang yang berpuasa pada bulan Rajab, Sya’ban dan bulan Ramadhan. Maka sesungguhnya mereka kenyang, serta tidak akan merasa lapar dan haus bagi mereka.”

Amalan dan Dzikir Di Bulan Rajab

Di bulan Rajab terdapat amalan khusus dan amalan umum. Amalan khusus adalah amalan yang dilakukan pada hari atau malam tertentu di bulan Rajab. Adapun amalan umum adalah amalan yang dilakukan selama di bulan Rajab. Amalannya sebagai berikut:

Pertama:
Rasulullah saw juga bersabda: “Bulan Rajab adalah bulan permohonan pengampunan bagi ummatku, maka hendaknya mereka memperbanyak istighfar di dalamnya.” Yakni:


اَسْتَغْفِرُ اللهَ وَاَتُوبُ اِلَيْهِ

Astaghfirullâha wa atûbu ilayh
Aku mohon ampun kepada Allah dan bertaubat kepada-Nya

Kedua: Dalam suatu riwayat disebutkan: Bagi yang tidak mampu berpuasa agar memperoleh pahala puasa di bulan Rajab, maka hendaknya setiap hari ia membaca tasbih berikut 100 kali:


سُبْحَانَ اْلاِلَهِ الْجَلِيلِ، سُبْحَانَ مَنْ لاَ يَنْبَغِي التَّسْبِيحُ إِلاَّ لَهُ، سُبْحَانَ اْلأَعَزِّ اْلاَكْرَمِ، سُبْحَانَ مَنْ لَبِسَ الْعِزَّ وَهُوَ لَهُ اَهْلٌ

Subhânal ilâhil jalîl, subhâna Man lâ yanbaghit tasbîhu illâ lahu, subhânal a’azzil akram, subhâna Man labisal ‘izzi wa huwa lahu ahlun.

Mahasuci Tuhan Yang Maha Agung, Mahasuci yang tak layak bertasbih kecuali kepada-Nya, Mahasuci Yang Maha Agung dan Maha Mulia, Mahasuci Yang Menyandang keagungan dan hanya Dia yang layak memilikinya.

Ketiga: Membaca:


يَا ذَا الْجَلالِ وَاْلاِكْرَامِ، يَا ذَا النَّعْمَاءِ وَالْجُودِ، يَا ذَا الْمَنِّ وَالطَّوْلِ، حَرِّمْ شَيْبَتِي عَلَى النَّارِ

Yâ Dzal jalâli wal-ikrâm, yâ Dzan na’mâi wal-jûd, yâ Dzal manni wath-thawl, harrim syaibatî `alan nâri.

Wahai Yang Maha Agung dan Maha Mulia, wahai Pemilik kenikmatan dan kedermawanan, wahai Pemilik anugerah dan karunia, selamatkan putihnya rambutku dari api neraka.

Keempat: Rasululah saw bersabda: “Barangsiapa yang membaca di bulan Rajab Istighfar berikut sebanyak 100 kali dan mengakhirnya dengan bersedekah, Allah akan mengakhirinya dengan rahmat dan maghfirah. Barangsiapa yang membacanya 400 kali, Allah memcatat baginya pahala 100 syuhada’:


اَسْتَغْفِرُ اللهَ لا اِلهَ إِلاّ هُوَ وَحْدَهُ لا شَريكَ لَهُ وَاَتُوبُ اِلَيْهِ

Astaghfirullâha lâilaha illa Huwa wahdahu lâ syarîkalah, wa atûbu ilayh.
Aku memohon ampun kepada Allah, tiada Tuhan kecuali Dia Yang Maha Esa, Yang tiada sekutu bagi-Nya, aku bertaubat kepada-Nya.”

Kelima: Membaca Lailâha illallâh (1000 kali).
Rasulullah saw bersabda: “Barangsiapa yang membaca di bulan Rajab Lâilâha illallâh sebanyak seribu kali , Allah mencatat baginya seratus ribu kebaikan dan membangunkan baginya seratus kota di surga.”

Keenam: membaca Astaghfirullâh wa atûbu ilayh, pagi dan sore sebanyak (70 kali), dan diakhiri dengan membaca doa:


اَللّهُمَّ اغْفِرْ لي وَتُبْ عَلَيَّ

Allâhummaghfirlî wa tub `alayya
Ya Allah, ampuni aku dan bukakan pintu taubat bagiku.

Dalam suatu hadis dikatakan: Barangsiapa yang membaca Istighfar pagi dan sore sebanyak 70 kali dan kemudian diakhiri dengan doa tersebut dengan mengangkat tangannya, jika ia mati di bulan Rajab matinya diridhai oleh Allah dan tidak disentuh oleh api neraka karena berkah bulan Rajab.

Ketujuh: membaca istighfar berikut sebanyak seribu kali agar diampuni dosanya oleh Allah Yang Maha Penyayang:


اَسْتَغْفِرُ اللهَ ذَا الْجَلالِ وَالاِْكْرامِ مِنْ جَميعِ الذُّنُوبِ وَالاثامِ

Astaghfirullâha Dzal jalâli wal-ikrâm min jamî`idz dzunûbi wal-âtsâm
Aku mohon ampun kepada Allah Yang Maha Agung dan Maha Mulia dari semua dosa dan kesalahan.

Kedelapan: membaca Surat Al-Ikhlash sebelas ribu kali atau seribu kali atau seratus kali.


Dalam suatu riwayat dikatakan: “Barangsiapa yang membaca Surat Al-Ikhlash seratus kali pada hari Jum’at bulan Rajab, ia akan memperoleh cahaya yang mengantarkan ke surga.”

Kesembilan:
Dalam suatu hadis disebutan: “Barangsiapa yang berpuasa sehari di bulan Rajab, dan melakukan shalat sunnah empat rakaat (2 kali salam). Rakaat pertama setelah Fatihah membaca ayat Kursi seratus kali, dan rakaat kedua setelah Fatihah membaca Surat Al-Ikhlash dua ratus kali, maka saat matinya ia akan menyaksikan tempatnya di surga atau diperlihatkan kepadanya.”

Kesepuluh: Rasulullah saw bersabda: “Barangsiapa yang melakukan shalat sunnah empat rakaat (2 kali salam) pada hari Jum’at di bulan Rajab antara shalat Zuhur dan Ashar; setiap rakaat setelah Fatihah membaca ayat Kursi tujuh kali dan Surat Al-Ikhlash, kemudian sesudah salam membaca Astaghfirullâhalladzî lâilâha illâ Huwa wa as-aluhut tawbah (10 kali), Allah mencatat baginya dari hari itu (hari ia melakukan shalat) sampai hari kematiannya setiap hari seribu kebaikan; memberinya untuk setiap ayat yang ia baca satu kota di surga dari yaqut merah; untuk setiap hurufnya satu istana di surga dari mutiara; diberinya pasangan bidadari dan diridhai tanpa sedikitpun murka; dan Allah mencatatnya sebagai orang-orang ahli ibadah, dan mengakhiri hidupnya dengan kebahagiaan dan pengampunan yang terbaik.”

Kesebelas: Puasa tiga hari: hari kamis, Jum’at dan Sabtu.
Dalam suatu hadis disebutkan: “Barangsiapa yang berpuasa pada Kamis, Jum’at dan Sabtu di bulan-bulan yang mulia, Allah mencatat baginya ibadah sembilan ratus tahun.”

Kedua belas: Shalat enam puluh rakaat selama bulan Rajab; setiap malam dua rakaat, setiap rakaat setelah Fatihah membaca Surat Al-Kafirun (3 kali) dan Surat Al-Ikhlash (sekali). Sesudah salam membaca doa berikut sambil mengangkat tangan:


لا اِلهَ إلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لا شَريكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ، يُحْيي وَيُميتُ، وَهُوَ حَيٌّ لا يَمُوتُ، بِيَدِهِ الْخَيْرُ وَهُوَ عَلى كُلِّ شَيْيء قَديرٌ، وَاِلَيْهِ الْمَصيرُ، وَلا حَوْلَ وَلا قُوَّةَ إِلاّ بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظيمِ، اَللّهُمَّ صَلِّ عَلى مُحَمَّد النَّبِيِّ الاُْمِّيِّ وَآلِهِ

Lâilaha illallâhu wahdahu lâ syarîkalah, lahul mulku wa lahul hamdu, yuhyî wa yumît, wa Huwa hayyun lâ yamût, biyadihil khayr wa Huwa ‘alâ kulli syay-in qadîr, wa ilayhil mashîr, walâ hawla wala quwwata illâ billahil `aliyyil `azhîm. Allahumma shalli `alâ Muhammadin an-nabiyyil ummi wa âlihi.

Tiada Tuhan kecuali Allah Yang Maha Esa, tiada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya segala kekuasaan dan pujian. Dialah Yang Menghidupkan dan mematikan. Dia Yang Hidup dan tidak mati, di tangan-Nya segala kebaikan, Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu, kepada-Nya kembali segalanya, tiada daya dan kekuatan kecuali dengan Allah Yang Tinggi dan Maha Agung. Ya Allah, sampaikan shalawat kepada Muhammad Nabi yang ummi dan keluarganya.

Diriwayatkan dari Nabi saw bahwa orang yang melakukan amalan tersebut Allah mengijabah doanya dan memberinya enam puluh pahala haji dan umrah.

Ketiga belas: Rasulullah saw bersabda: “orang yang membaca Surat Al-Ikhlash (100 kali) dalam shalat sunnah dua rakaat di malam bulan Rajab, nilainya sama dengan berpuasa seratus tahun di jalan Allah, dan memberinya seratus istana di surga, setiap istana bertetangga dengan para Nabi (as).”

Keempat belas: Imam Ali bin Abi Thalib (as) berkata bahwa Rasulullah saw bersabda: “Barangsiapa yang membaca setiap hari dan malam di bulan Rajab, Sya’ban dan Ramadhan Surat Al-Fatihah, ayat Kursi, Surat Al-Kafirun, Al-Ikhlash, Al-Falaq, dan An-Nas masing-masing (3 kali), kemudian membaca masing-masing (3 kali):


سُبْحانَ اللهِ وَالْحَمْدُ للهِ وَلا اِلهَ إلاَّ اللهُ وَاللهُ اَكْبَرُ، وَلا حَوْلَ وَلا قُوَّةَ إِلاّ بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظيمِ

Subhânallâhi wal-hamdulillâhi, wa lâilâha illallâh wallâhu akbar, walâ hawla walâ quwwata illâ billâhil `aliyyil `azhîm.
Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada Tuhan kecuali Allah, Allah Maha Besar, tiada daya dan kekuatan kecuali dengan Allah Yang Maha Tinggi dan Maha Agung


اَللّـهُمَّ صَلِّ عَلى مُحَمَّد وَآلِ مُحَمَّد

Allâhumma shalli `alâ Muhammadin waâli Muhammad
Sampaikan shalawat kepada Muhammad dan keluarga Muhammad


اَللّـهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُؤمِنينَ وَالْمُؤمِناتِ

Allâhummaghfir lil-mu’minîna wal-mu’minât
Ya Allah, ampuni kaum mukminin dan mukminat

Kemudian membaca istighfar berikut (400 kali):


اَسْتَغْفِرُ اللهَ وَاَتُوبُ اِلَيْهِ

Astaghfirullâha wa atûbu ilayh
Aku mohon ampun kepada Allah dan bertaubat kepada-Nya,

maka Allah swt akan mengampuni dosa-dosa hamba-Nya walaupun sebanyak tetesan hujan, daun-daun pepohonan, dan buih di lautan.”

Keutamaan di Bulan Sya’ban

Sya’ban adalah istilah bahasa Arab yang berasal dari kata syi’ab yang artinya jalan di atas gunung. Islam kemudian memanfaatkan bulan Sya’ban sebagai waktu untuk menemukan banyak jalan, demi mencapai kebaikan.

Karena bulan Sya’ban terletak di antara bulan Rajab dan bulan Ramadhan, karena diapit oleh dua bulan mulia ini, maka Sya’ban seringkali dilupakan. Padahal semestinya tidaklah demikian. Dalam bulan Sya’ban terdapat berbagai keutamaan yang menyangkut peningkatan kualitas kehidupan umat Islam, baik sebagai individu maupun dalam lingkup kemasyarakatan.

Karena letaknya yang mendekati bulan Ramadhan, bulan Sya’ban memiliki berbagai hal yang dapat memperkuat keimanan. Umat Islam dapat mulai mempersiapkan diri menjemput datangnya bulan termulia dengan penuh suka cita dan pengharapan anugerah dari Allah SWT karena telah mulai merasakan suasana kemuliaan Ramadhan.

Rasulullah SAW bersabda,


ذاكَ شهر تغفل الناس فِيه عنه ، بين رجب ورمضان ، وهو شهر ترفع فيه الأعمال إلى رب العالمين، وأحب أن يرفع عملي وأنا صائم — حديث صحيح رواه أبو داود النسائي

”Bulan Sya’ban adalah bulan yang biasa dilupakan orang, karena letaknya antara bulan Rajab dengan bulan Ramadan. Bulan Sya’ban adalah bulan diangkatnya amal-amal. Karenanya, aku menginginkan pada saat diangkatnya amalku, aku dalam keadaan sedang berpuasa.” (HR Abu Dawud dan Nasa’i)

Imam Bukhari dan Muslim meriwayatkan pengakuan Aisyah, bahwa Rasulullah SAW tidak pernah berpuasa (sunnah) lebih banyak daripada ketika bulan Sya’ban. Periwayatan ini kemudian mendasari kemuliaan bulan Sya’ban di antar bulan Rajab dan Ramadhan.

Karenanya, pada bulan ini, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak berdzikir dan meminta ampunan serta pertolongan dari Allah SWT. Pada bulan ini, sungguh Allah banyak sekali menurunkan kebaikan-kebaikan berupa syafaat (pertolongan), maghfirah (ampunan), dan itqun min adzabin naar (pembebasan dari siksaan api neraka).

Dari sinilah umat Islam, berusaha memuliakan bulan Sya’ban dengan mengadakan shodaqoh dan menjalin silaturrahim. Umat Islam di Nusantara biasanya menyambut keistimewaan bulan Sya’ban dengan mempererat silaturrahim melalui pengiriman oleh-oleh yang berupa makanan kepada para kerabat, sanak famili dan kolega kerja mereka. Sehingga terciptalah tradisi saling mengirim parcel di antara umat Islam.

Karena, di kalangan umat Islam Nusantara, bulan Sya’ban dinamakan sebagai bulan Ruwah, maka tradisi saling kirim parcel makanan ini dinamakan sebagai Ruwahan. Tradisi ini menyimbolkan persaudaraan dan mempererat ikatan silaturrahim kepada sesama Muslim.

Nishfu Sya’ban

Sya’ban adalah bulan kedelapan dalam penanggalan Hijriyah. Keistimewaan bulan ini terletak pada pertengahannya yang biasanya disebut sebagai Nishfu Sya’ban. Secara harfiyah istilah Nisfu Sya’ban berarti hari atau malam pertengahan bulan Sya’ban atau tanggal 15 Sya’ban.

Kaum Muslimin meyakini bahwa pada malam ini, dua malaikat pencatat amalan keseharian manusia, yakni Raqib dan Atid, menyerahkan catatan amalan manusia kepada Allah SWT, dan pada malam itu pula buku catatan-catatan amal yang digunakan setiap tahun diganti dengan yang baru.

Imam Ghazali mengistilahkan malam Nisfu Sya’ban sebagai malam yang penuh dengan syafaat (pertolongan). Menurut al-Ghazali, pada malam ke-13 bulan Sya’ban Allah SWT memberikan seperti tiga syafaat kepada hambanya. Sedangkan pada malam ke-14, seluruh syafaat itu diberikan secara penuh. Dengan demikian, pada malam ke-15, umat Islam dapat memiliki banyak sekali kebaikan sebagai penutup catatan amalnya selama satu tahun. Karepa pada malam ke-15 bulan Sya’ban inilah, catatan perbuatan manusia penghuni bumi akan dinaikkan ke hadapan Allah SWT.

Para ulama menyatakan bahwa Nisfu Sya’ban juga dinamakan sebagai malam pengampunan atau malam maghfirah, karena pada malam itu Allah SWT menurunkan pengampunan kepada seluruh penduduk bumi, terutama kepada hamba-Nya yang saleh.

Dengan demikian, kita sebagai umat Islam semestinya tidak melupakan begitu saja, bahwa bulan sya’ban dalah bulan yang mulia. Sesungguhnya bulan Sya’ban merupakan bulan persiapan untuk memasuki bulan suci Ramadhan. Dari sini, umat Islam dapat mempersiapkan diri sebaik-baiknya dengan mempertebal keimanan dan memanjatkan doa dengan penuh kekhusyukan.

Keistimewaan Bulan Ramadhan

Bulan Ramadhan memiliki keutamaan dan keistimewaan yang besar. Semua amal soleh yang dilakukan pada bulan ini akan mendapat balasan lebih banyak dan lebih baik. Oleh karena itu kita sangat dianjurkan untuk memperbanyak amal kebajikan dan meninggalkan kemaksiatan. Diantara keutamaan dan keistimewaan bulan Ramadhan tersebut, disebutkan dalam beberapa riwayat:

1. Ramadhan adalah bulan penuh berkah, pintu-pintu surga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup dan setan-setan pun dibelenggu. Pada bulan Ramadhan terdapat satu malam yang nilainya lebih baik dari seribu bulan. Rasulullah SAW bersabda:


قَدْ جَاءَكُمْ رَمَضَانُ شَهْرٌمُبَارَكٌ افْتَرَضَ اللهُ عَلَيْكُمْ صِيَامَهُ تُفْتَحُ فَيْهِ أبْوَابُ الْجَنَّةِ وَيُغْلَقُ فَيْهِ أبْوَابُ الْجَحِيْمِ وَتُغَلًّ فَيْهَ الشَّيَاطَيْنُ فَيْهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ ألْفِ شَهْرٍ

Telah datang Bulan Ramadhan, bulan penuh berkah, maka Allah mewajibkan kalian untuk berpuasa pada bulan itu, saat itu pintu-pintu surga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup, para setan diikat dan pada bulan itu pula terdapat satu malam yang nilainya lebih baik dari seribu bulan. (HR. Ahmad)

2. Allah SWT membebaskan penghuni neraka pada setiap malam bulan Ramadhan. Rasulullah SAW bersabda:


إذَا كَانَ أوَّلُ لَيْلَةٍ مِنْ شَهْرِرَمَضَانَ صُفِّدَتْ الشَّيَاطِيْنُ وَمَرَدَةُ الْجِنِّ وَغُلِّقَتْ أبْوَابُ النَّارِ فَلَمْ يُفْتَحْ مِنْهَا بَابٌ وَفُتِّحَتْ أبْوَابُ الجَنَّةِ فَلَمْ يُغْلَقْ مِنْهَا بَابٌ وَيُنَادِيْ مُنَادٍ يَا بَاغِيَ الْخَيْرِ وَيَا بَاغِيَ الشَّرِّ أقْصِرْ وَلِلَّهِ عُتَقَاءُ مِنَ النَّارِ وَذَلِكَ كُلُّ لَيْلَةٍ

Jika awal Ramadhan tiba, maka setan-­setan dan jin dibelenggu, pintu-pintu neraka ditutup, tidak ada satu pintu pun yang dibuka. Sedangkan pintu-pintu surga dibuka, dan tidak satu pintu pun yang ditutup. Lalu ada seruan (pada bulan Ramadhan); Wahai orang yang menginginkan kebaikan, datanglah. Wahai orang yang ingin kejahatan, tahanlah dirimu. Pada setiap malam Allah SWT memiliki orang-orang yang dibebaskan dari neraka. (HR Tirmidzi)

3. Puasa bulan Ramadhan adalah sebagai penebus dosa hingga datangnya bulan Ramadhan berikutya. Rasulullah SAW bersabda:


اَلصَّلَوَاتُ الْخَمْسُ وَالْجُمْعَةُ إلَى الْجُمْعَةِ وَرَمَضَاُن إلَى رَمَضَانَ مُكَفِّرَاةٌ مَا بَيْنَهُنَّ إذَاجْتَنَبَ اْلكَبَائِرَ

Jarak antara shalat lima waktu, shalat jum’at dengan jum’at berikutnya dan puasa Ramadhan dengan Ramadhan berikutnya merupakan penebus dosa-­dosa yang ada diantaranya, apabila tidak melakukan dosa besar. (HR Muslim)

4. Puasa Ramadhan bisa menebus dosa-dosa yang telah lewat, dengan syarat puasanya ikhlas. Rasulullah SAW bersabda:


مَنْ صَامَ رَمَضَانَ إيْمَا نًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

Barangsiapa berpuasa dibulan Ramadhan karena Iman dan mengharap pahala dari Allah maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu. (HR Bukhari dan Muslim)

5. Barangsiapa memberi buka orang yang puasa maka mendapat pahala sebanyak pahala orang puasa tersebut.


مَنْ فَطَرَ صَائِمًا كُتِبَ لَهُ مِثْلُ أجْرِ الصَّا ئِمِ لَا يَنْقُصَ مِنْ أجْرِ الصَّائِمِ شَيْئٌ

Barangsiapa memberi perbukaan (makanan atau minuman) kepada orang yang berpuasa, maka dia akan mendapat pahala seperti pahala orang yang berpuasa itu, tanpa mengurangi sedikitpun pahala orang yang berpuasa tersebut. (HR Ahmad)

6. Sedekah yang paling baik adalah pada bulan Ramadhan.


أيُّ الصَّدَقَةِ أفْضَلُ؟ قَالَ صَدَقَةٌ فَيْ رَمَضَانَ

Rasulullah SAW pemah ditanya; Sedekah apakah yang paling mulia? Beliau menjawab: “Yaitu sedekah dibulan Ramadhan.” (HR Tirmidzi)

7. Orang yang banyak beribadah (menghidupkan) bulan Ramadhan, maka dosa-­dosanya diampuni oleh Allah SWT. Rasulullah SAW bersabda:


مَنْ قَامَ رَمَضَانَ إيْمَا نًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

Barangsiapa beribadah (menghidupkan) bulan Ramadhan dengan iman dan mengharap pahala, maka Allah akan mengampuni dosa-dosanya yang telah lalu.” (HR Bukhari dan Muslim)

8. Doa orang yang berpuasa adalah mustajab Rasulullah SAW bersabda:


ثَلَاثُ دَعَوَاتٍ مُسْتَجَابَاتٍ ؛دَعْوَةُ الصَّائِمِ وَدَعْوَةُ الْمُسَافِرِ وَدَعْوَةُ الْمَظْلُوْمِ

Ada tiga macam doa yang mustajab, yaitu doa orang yang sedang puasa, doa musafir dan doa orang yang teraniaya. (HR Baihaqi)

9. Puasa dan ِAl-Qur’an yang dibaca pada malam Ramadhan akan memberi syafaat kepada orang yang mengerjakannya kelak dihari kiamat. Rasulullah SAW bersabda:


اَلصُّيَامُ وَاْلقُرْآنُ يَشْفَعَانِ لِلْعَبْدِ يَوْمَ اْلقِيَامَةِ يَقُوْلُ اَلصِّيَامُ أيْ رَبِّ مَنَعْتُهُُ الطَّعَامَ وَالشَّهَوَاتَ بِالنَّهَارِ فَشَفِّعْنِى فَيْهِ وَيَقُوْلُ اْلقُرْآنُ مَنَعْتُهُ النَّوْمَ بِالَّيْلِ فَشَفِّعْنِي فِيْهِ قَالَ فَيُشَفِّعَانِ

Puasa dan Al-Qur’an akan memberikan syafaat seorang hamba pada hari kiamat. Puasa berkata: “Ya Rabbi, aku mencegahnya dari makan dan minum di siang hari”, ِAl-Qur’ an juga berkata: “Aku mencegahnya dari tidur dimalam hari, maka kami mohon syafaat buat dia.” Beliau bersabda: “Maka keduanya dibolehkan memberi syafaat.” (HR Ahmad)

10. Orang yang melaksanakan Umrah pada bulan Ramadhan maka mendapat pahala seperti melakukan Haji. Rasulullah SAW bersabda:


فَإِنَّ عُمْرَةَ فِيْ رَمَضَانَ حَجَّةٌ

Sesungguhnya umrah dibulan Ramadhan sama dengan pahala haji. (HR Bukhari)

Dan di bawah ini 5 keistimewaan bulam ramadhan:

1. Pada awal-awal bulan ramadhan. Allah akan senantiasa memperhatikan ummat muhammad dengan detail. Segala amal perbuatan baik akan dilipat gandakan. Yang sunnah-sunnah seakan mejadi wajib sedangkan amalan-amalan wajib akan menjadi lebih dari biasanya. Dan barangsiapa yang diperhatikan oleh allah niscaya dia akan terhindar dari adzab.


2. Bau mulut orang yang berpusa yang berbau tidak sedap akan berubah menjadi wangi sekali melebihi wangi kasturi pada saat hari kiamat nanti.


3. Pada setiap malam bulan ramadhan akan ada berpuluh puluh ribu malaikat yang tuun ke bumidan senentiasa memohonkan ampun bagi mereka orang orang yang memanfaatkan malmnya dengan bersimpuh, berdzikir serta beribadah pada allah.


4. Allah akan memerintahakn surga untuk berhiasa diri, sehingga ummat muhammad yang akan masuk surganya allah akan senatiasa merasa nyaman dan tenang.


5. Pada akhir-akhir bulan ramadhan allah akan melebur dosa-dosa bagi orang yang selalu bertakwa dan beriman pada allah.

SABILAH MUHTADIN

Pilar Keluarga Bahagia

Keluarga bahagia dunia akhirat dapat diraih dengan membangun fondasi utama.

Keluarga bahagia menjadi impian setiap orang. Kebahagiaan yang diinginkan bukan saja di dunia, tetapi langgeng hingga akhirat. Keluarga bahagia dunia akhirat dapat diraih dengan membangun fondasi utama: agamais dan tiga pilar, yaitu humanis, hirarkis, dan harmonis.

Pernikahan bukan sekadar memenuhi kebutuhan biologis atau urusan syahwat

semata, tetapi dalam pernikahan terdapat amanah yang diikat atas dasar ajaran agama: Islam. Allah SWT memerintahkan agar menikah dengan pasangan yang beriman kepada Allah, bukan dengan orang yang musyrik meski menarik hati (QS al-Baqarah [2]: 221).

Berakidah yang benar, beribadah yang taat, dan berakhlak mulia menjadi ciri utama keluarga yang agamais. Kesalehan suami dan istri akan memudahkannya mendidik anak-anak saleh. Jika kesalehan telah terbentuk, keluarga bahagia kekal hingga surga (QS ar-Ra’du [13]: 23).

Agama yang kokoh menjadi landasan tegaknya tiga pilar penting dalam keluarga. Pertama, pilar humanis. Hendaklah keluarga dibina dengan memenuhi kebutuhan diri sebagai manusia seutuhnya. Manusia memiliki dimensi jasmani dan rohani. Dalam keluarga, tidak boleh hanya memperhatikan kebutuhan jasmani, tetapi yang lebih penting adalah aspek rohaninya.

Alquran menggambarkan hubungan suami-istri seperti pakaian ( QS al-Baqarah [2]: 187). Hakikat pakaian bisa berfungsi sebagai perhiasan dan menutup aurat (QS al-A’raf: 26) serta dapat melindunginya dari panas dan dingin ( QS an-Nahl [16]: 81). Begitu indah bahasa Alquran mendorong manusia agar memberikan yang terbaik bagi pasangannya. https://www.youtube.com/embed/jPu-IGuqU5I

Kedua, pilar hirarkis. Dalam Islam, kedudukan laki-laki dan perempuan sama di hadapan Allah SWT. Namun, dalam urusan muamalah, termasuk berkeluarga, dibutuhkan manajemen dan kepemimpinan. Di sinilah pentingnya hirarki, di mana suami menjadi pemimpin bagi istrinya (QS an-Nisa’ [4]: 34).

Istri harus patuh pada suaminya selagi perintah itu tidak bertentangan dengan ketaatan kepada Allah. Sebaliknya suami harus adil, tidak boleh menzalimi dan menyakiti istrinya. Hirarki dalam keluarga bukan tirani suami atas istri. Pilar hirarki diperlukan untuk mengatur keluarga agar tetap berada di jalan yang benar, terhindar dari api neraka (QS at-Tahrim [66]: 6).

Ketiga, pilar harmonis. Keluarga bahagia harus dibina dengan harmonisasi antara suami dan istri bersama anak-anaknya. Inilah keluarga Sakinah (QS ar-Rum [30]: 21) yang berarti tenteram, harmonis, tenang, dan bahagia.

Pupuklah rasa cinta dan kasih sayang karena Allah sehingga hubungan harmonis itu tetap terjaga. Alquran mengajarkan agar suami memperlakukan pasangannya dengan makruf (QS an-Nisa’ [4]: 19).

Ketika ada seorang yang bermaksud menceraikan istrinya dengan alasan dia tidak mencintainya lagi, Umar bin Khattab mengecamnya sambil berkata: “Apakah rumah tangga hanya dibina atas dasar cinta? Kalau demikian, mana nilai-nilai luhur? Mana pemeliharaan, mana amanah yang engkau terima?”

Wallahu a’lam.

OLEH MUHAMMAD KOSIM

KHAZANAH REPUBLIKA

Ketika Dituduh Memiliki Hutang, Haruskah Membayar?

Pada  zaman sekarang ini, seringkali kita melihat seseorang menuduh orang lain memiliki utang padanya, tapi si tertuduh mengingkarinya. Dalam keadaan demikian, bagaimanakah syariat menyelesaikan sengketa antara dua orang tersebut? Ketika dituduh memiliki hutang, haruskah untuk membayarnya? Untuk menjawabnya mari simak ulasan berikut ini!

Dalam sebuah hadis disebutkan bahwa, tidak semua pengakuan dan klaim boleh diterima. Karena andai semua tuduhan manusia itu diterima, maka akan ada banyak orang yang mengklaim untuk menguasai harta orang lain. Sebagaimana dalam sabda nabi Muhammad SAW berikut,

لَوْ يُعْطَى النَّاسُ بِدَعْواهُم ، لادَّعى رِجالٌ أموالَ قَومٍ ودِماءهُم ولكن البَيِّنَةُ على المُدَّعي واليَمينُ على مَنْ أَنْكر  

Artinya : “Andai semua tuduhan manusia itu diterima, maka akan ada banyak orang yang mengklaim untuk menguasai harta orang lain, atau menuntut darah orang lain. Namun, mendatangkan bukti itu tanggung jawab orang yang mengklaim dan sumpah untuk mengingkari menjadi hak yang diklaim. (HR Baihaqi).

Berdasarkan hadis diatas Imam Nawawi memberikan penafsiran bahwa tuduhan seseorang tidak dapat diterima begitu saja, melainkan harus berdasarkan sebuah bukti yang menguatkan tuduhan tersebut. Hal ini sebagaimana dalam keterangan beliau dalam kitab Syarh Shahih Muslim li An-Nawawi, juz 4, halalaman 3 berikut,

  وهذا الحديث قاعدة كبيرة من قواعد أحكام الشرع ففيه أنه لا يقبل قول الإنسان فيما يدعيه بمجرد دعواه بل يحتاج إلى بينة أو تصديق المدعى عليه فإن طلب يمين المدعى عليه فله ذلك   

Artinya : “Hadits ini merupakan kaidah pokok dari beberapa kaidah hukum syara’. Dalam hadits ini dijelaskan bahwa tuduhan seseorang tidak dapat diterima begitu saja, tapi membutuhkan bukti (atas tuduhannya) atau pembenaran dari orang yang dituduh. Jika orang yang menuduh menuntut sumpah pada orang yang didakwa, maka lakukanlah sumpah itu,”

Syarh al-Muhadzab, juz 3, halalaman 411;

وإن ادعى على رجل دينا في ذمته فأنكره ولم تكن بينة فالقول قوله مع يمينه 

Artinya : “Jika seseorang mendakwa orang lain memiliki tanggungan (utang) padanya, namun orang tersebut mengingkarinya, dan ia tidak memiliki bukti, maka ucapan yang dibenarkan adalah ucapan orang yang didakwa beserta sumpahnya.”

Berdasarkan keterangan diatas dapat diketahui bahwa klaim dapat diterima apabila disertai dengan adanya bukti. Sehingga apabila seseorang menuduh orang lain memiliki tanggungan utang padanya, namun orang tersebut mengingkarinya, dan pihak penuduh tidak memiliki bukti, maka ucapan yang dibenarkan adalah ucapan orang yang dituduh, dan dia tidak dikenai kewajiban untuk membayar utang.

Demikian penjelasan ketika dituduh memiliki hutang, haruskah membayar? Semoga bermanfaat. Wallahu a’lam.

BINCANG SYARIAH

Jangan Pernah Remehkan Satu Kebaikan

Setiap amal baik ada pahalanya. Seperti disebutkan dalam hadis, satu kebaikan akan dibalas dengan sepu luh kebaikan, bahkan lebih. Nabi bersabda, “Barang siapa berniat untuk berbuat suatu kebaikan, tetapi tidak melakukannya, maka Allah mencatatnya sebagai satu amal kebaikan. Jika ia berniat baik lalu ia melakukannya, Allah menca tat nya berupa sepuluh kebaikan sampai tujuh ratus kali lipat, bahkan masih dilipat gandakan lagi.” (HR alBukhari dan Muslim)

Setidaknya ada beberapa amal yang nilai pahalanya bisa berkembang semakin banyak meskipun orang yang beramal telah meninggal dunia. Pertama, amal jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan anak saleh. Jariyah dalam bahasa Arab artinya “mengalir”, yakni pahalanya terusmenerus mengalir tanpa henti. Nabi bersabda, “Apabila anak Adam meninggal, putuslah amalnya kecuali tiga hal, yaitu: sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat untuk orang lain, dan anak saleh yang mendoakannya.” (HR Muslim)

Sedekah jariyah adalah pemberian kepada orang lain yang terus-menerus dimanfaatkan dan dirasakan secara nyata oleh orang lain. Misalnya, sedekah untuk membangun masjid, sekolah, panti-panti anak yatim, dan seterusnya. Ilmu yang bermanfaat adalah ilmu, baik teoretis maupun praktis, yang wujudnya berguna bagi manusia lain sampai kapan pun. Kemudian, anak saleh yang selalu men doakan orang tuanya. Karena kesalehan sang anak, orang tua tidak henti-hentinya dikirimi doa sehingga di alam kubur terusmenerus mendapat kebaikan dari Allah.

Kedua, menunjukkan orang lain pada kebaikan atau memberikan keteladanan yang baik. Nabi bersabda, “Barang siapa menunjukkan seseorang kepada kebaikan, ia memperoleh pahala seperti pahala orang yang melakukannya.” (HR Muslim). Dalam hadis lain, Nabi mengatakan, “Ba rang siapa yang melakukan satu sunah (ke biasaan) yang baik dalam Islam, maka ia mendapatkan pahalanya dan pahala orang-orang yang melakukan kebiasaan tersebut setelahnya tanpa mengurangi pahala-pahala mereka sedikit pun.” (HR Muslim)

Imam an-Nawawi dalam kitab Syarh Shahih Muslim menjelaskan, hadis itu menunjukkan keutamaan yang besar bagi orang yang memulai melakukan satu amal kebaikan dan menjadi pembuka pintu amal kebaikan bagi yang lainnya. Siapa saja yang melakukan amal yang baik, ia akan men dapatkan pahala semisal dengan pa-ha la-pahala yang didapatkan oleh orang-orang yang mengamalkan kebaikan terse but, karena mencontohnya, semasa hidup-nya atau setelah matinya sampai hari kiamat.

Oleh karena itu, jangan pernah meremehkan satu pun kebaikan yang dilakukan karena jika kebaikan itu dilihat kemudian ditiru oleh orang lain, ia akan mendapat kan pahalanya dan pahala dari orang yang me niru itu tanpa sedikit pun mengurangi pa hala si peniru tadi. Sebaliknya, jangan pula menyepelekan keburukan sekecil apa pun.

Karena, jika keburukan itu ditiru oleh orang lain, ia akan ikut mendapatkan dosanya dan dosa dari orang yang meniru keburukannya. Kita bisa mengembangkan nilai pahala kita dengan melakukan kebaikan dan kemudian orang lain meniru melakukan kebaikan yang sama dengan yang kita lakukan. Wallahu a’lam.

IHRAM

Faedah Penting Menata Niat

Salah satu syarat mutlak diterimanya amal seorang hamba adalah benarnya niat, yaitu ikhlas hanya untuk Allah. Tanpa ikhlas, amal seseorang akan tertolak. Allah Ta’ala berfirman,

وَمَا أُمِرُوا إِلَّا لِيَعْبُدُوا اللَّهَ مُخْلِصِينَ لَهُ الدِّينَ حُنَفَاء

Padahal mereka tidak disuruh, kecuali supaya menyembah Allah dengan mengikhlaskan ketatan hanya kepada-Nya dalam (menjalankan) agama yang lurus.“  (QS. Al Bayyinah: 5)

Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam juga bersabda,

 إنَّ اللهَ لا يقبلُ من العملِ إلَّا ما كان خالصًا وابتُغي به وجهُه

Sesungguhnya Allah tidak akan menerima amal, kecuali yang ikhlas mengharap wajah-Nya.“ (HR An-Nasa’i, shahih)

Niat yang benar, yaitu ikhlas kepada Allah, juga akan membuahkan banyak faedah lain yang luar biasa. Dengan menata niat yang ada di hati, seseorang bisa berpeluang mendapat banyak kebaikan dan pahala dari setiap aktifitasnya. Dengan niat yang benar, seseorang bisa mendapat pahala meskipun belum mampu mengamalkan suatu amal. Dengan niat yang benar pula, aktifitas yang mubah dan adat kebiasaan bisa menjadi bernilai ibadah. Inilah pentingnya menata niat agar seorang hamba berkesempatan mendapatkan banyak kebaikan. Oleh karena itu, hendaknya kita pintar dan jeli serta perhatian terhadap perkara hati yang satu ini.

Mendapat Pahala, Meskipun Belum Mampu Mengamalkan

Dengan niat yang ikhlas, seorang hamba bisa mendapatkan pahala suatu amal meskipun dia belum mampu mengamalkannya. Bahkan seseorang bisa mendapat predikat syuhada dan mujahid meskipun dia meninggal di atas kasurnya. Allah Ta’ala menjelaskan tentang sifat orang yang tidak mampu untuk berjihad bersama Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam dalam firman-Nya,

وَلاَ عَلَى الَّذِينَ إِذَا مَا أَتَوْكَ لِتَحْمِلَهُمْ قُلْتَ لاَ أَجِدُ مَا أَحْمِلُكُمْ عَلَيْهِ تَوَلَّواْ وَّأَعْيُنُهُمْ تَفِيضُ مِنَ الدَّمْعِ حَزَناً أَلاَّ يَجِدُواْ مَا يُنفِقُونَ

Dan tiada (pula) berdosa atas orang-orang yang apabila mereka datang kepadamu supaya kamu memberi mereka kendaraan, lalu kamu berkata, ‘Aku tidak memperoleh kendaraan untuk membawamu.’ Lalu mereka kembali, sedang mata mereka bercucuran air mata karena kesedihan, lantaran mereka tidak memperoleh apa yang akan mereka nafkahkan.“ (QS. At Taubah: 92)

Demikian pula, disebutkan dalam sebuah hadis dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu. Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

إِنَّ أَقْوَامَاً خلْفَنَا بالمدِينةِ مَا سَلَكْنَا شِعْباً وَلاَ وَادِياً إِلاَّ وَهُمْ مَعَنَا، حَبَسَهُمْ الْعُذْرُ

Sesungguhnya ada beberapa kaum yang kita tinggalkan di kota Madinah. Mereka tiada menempuh suatu lereng ataupun lembah seperti kita, namun mereka itu bersama-sama dengan kita. Mereka terhalang (untuk berangkat berperang), karena suatu uzur.” (HR. Bukhari)

Dalam riwayat lain disebutkan,

إِلاَّ شَركُوكُمْ في الأَجْر

kecuali mereka mendapat pahala sebagaimana kalian.“ (HR. Muslim)

Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam juga bersabda,

مَنْ سَأَلَ اللَّهَ الشَّهَادَةَ بِصِدْقٍ بَلَّغَهُ اللَّهُ مَنَازِلَ الشُّهَدَاءِ وَإِنْ مَاتَ عَلَى فِرَاشِهِ

Siapa yang meminta kepada Allah mati syahid dengan jujur dalam hatinya, maka Allah akan sampaikan dia pada kedudukan orang-orang yang mati syahid meskipun dia meninggal di atas ranjangnya.” (HR. Muslim)

Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam juga menerangkan bahwa seorang yang fakir bisa memperoleh pahala layaknya orang kaya yang sedekah meskipun dia tidak mampu untuk melakukannya. Hal itu akan didapatkan jika niatnya benar. Dari Abu Kabsyah Al-Anmaary radhiyallahu ‘anhu, bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

مَثَلُ هَذِهِ الْأُمَّةِ كَمَثَلِ أَرْبَعَةِ نَفَرٍ رَجُلٌ آتَاهُ اللَّهُ مَالًا وَعِلْمًا فَهُوَ يَعْمَلُ بِعِلْمِهِ فِي مَالِهِ يُنْفِقُهُ فِي حَقِّهِ وَرَجُلٌ آتَاهُ اللَّهُ عِلْمًا وَلَمْ يُؤْتِهِ مَالًا فَهُوَ يَقُولُ لَوْ كَانَ لِي مِثْلُ هَذَا عَمِلْتُ فِيهِ مِثْلَ الَّذِي يَعْمَلُ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ …وَسَلَّمَ فَهُمَا فِي الْأَجْرِ سَوَاءٌ

Permisalan umat ini bagaikan empat orang. Seseorang yang diberikan oleh Allah berupa harta dan ilmu, kemudian dia membelanjakan hartanya sesuai dengan ilmunya, dia menginfakkannya kepada yang berhak. Ada pula seseorang yang diberi oleh Allah berupa ilmu namun tidak diberikan harta. Dia berkata, ‘Seandainya saya memiliki seperti yang dimiliki orang ini (orang yang pertama), niscaya saya akan berbuat seperti yang ia perbuat.’ Maka Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, ‘Maka dalam urusan pahala, mereka berdua sama …’ “ (HR. Ibnu Majah, shahih)

Baca Juga: Hukum Talak dengan Sekedar Niat

Namun, ada perkara penting yang harus diketahui. Bahwasanya seseorang terkadang dia tidak mampu mengamalkan sesuatu, namun dia berangan-angan akan megamalkannya dan dia menyangka bahwa dirinya akan mendapat pahala dengan angan-angannya tesebut. Dia beranggapan bahwa itu merupakan niat yang benar. Maka ketahuilah, yang demikian ini hakikatnya merupakan angan-angan dirinya sendiri  yang dusta dan merupakan bisikan setan. Kita dapati ada orang duduk di rumahnya, tidur di atas pembaringannya, dia tidak pergi ke masjid dan hanya mengatakan, “Aku senang untuk pergi ke masjid.“  Namun, dia menyangka dengan ucapannya tersebut akan mendapatkan pahala salat jemaah di masjid. Yang seperti ini bukanlah yang dimaksud dalam pembahasan ini dan tidak termasuk seperti orang yang disebutkan dalam hadis di atas. Benarnya niat harus disertai dengan kejujuran dan ketulusan dalam hati, bukan hanya sekadar angan-angan saja.

Perkara Mubah dan Adat Kebiasaan Bisa Menjadi Bernilai Ibadah

Dari sahabat Sa’ad bin Abi Waqosh radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

إِنَّكَ لَنْ تُنْفِقَ نَفَقَةً تَبْتَغِي بِهَا وَجْهَ اللَّهِ إِلَّا أُجِرْتَ عَلَيْهَا حَتَّى مَا تَجْعَلُ فِي فَمِ امْرَأَتِكَ

Sesungguhnya tidaklah Engkau menafkahkan sesuatu dengan niat ikhlas untuk mencari wajah Allah, melainkan Engkau akan diberi pahala karenanya, sampai-sampai apa yang Engkau berikan ke mulut isterimu (juga akan diberi pahala oleh Allah).” (HR. Bukhari dan Muslim)

Ini merupakan perkara agung yang merupakan pintu terbukanya banyak kebaikan. Apabila seorang muslim mampu melakukannya, dia akan medapat kebaikan yang besar dan pahala yang banyak. Seandainya kita maksudkan dalam aktifitas kebiasaan yang kita lakukan dan perkara mubah yang kita lakukan semuanya kita kerjakan dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah Ta’ala, maka niscaya akan mendapat kebaikan yang besar dan pahala yang melimpah.

Zabiid Al-Yaamy rahimahullah berkata, “Sesunggunhnya aku suka menghadirkan niat dalam setiap kondisi apa pun, temasuk ketika makan dan minum.

Kita ambil contoh perbuatan yang sering kita lakukan. Mudah-mudahan kita bisa mendapat faedah pahala darinya dalam aktifitas kehidupan sehari-hari.

Banyak orang suka memakai parfum. Seandainya dia maksudkan memakai parfum sebelum pergi ke masjid untuk memuliakan rumah Allah serta agar tidak mengganggu orang yang ada di masjid dengan bau yang tidak sedap, maka dia akan mendapat pahala kebaikan.

Setiap kita pasti butuh makan dan minum. Barangsiapa yang mempunyai niat ketika sedang makan dan minum untuk menguatkan fisik dalam melakukan beribadah, maka dia akan mendapat pahala.

Mayoritas manusia butuh menikah. Apabila dia niatkan ketika menikah untuk menjaga harga dirinya dan istrinya, serta ingin mendapatkan keturunan yang senantiasa beribadah kepada Allah Ta’ala, maka niscaya akan ditetapkan pahala untuknya.

Para mahasiswa hendaknya juga senantiasa memperbagus niat ketika belajar, agar ilmunya bisa memberikan manfaat bagi Islam dan kaum muslimin.

Dokter hendaknya meniatkan ketika bekerja untuk membantu mengobati kaum muslimin yang sakit.

Begitu pula dengan para pekerja dan yang lainnya. Setiap orang hendaknya meniatkan untuk memberi manfaat bagi Islam dan kaum muslimin sesuai dengan bidangnya masing-masing.

Dan ini berlaku untuk seluruh aktifitas. Setiap orang pasti melakukan aktifitas kerja, memberi nafkah untuk keluarganya, tidur, dan berbagai aktifitas lainnya. Maka, jangan remehkan untuk berusaha mencari pahala dari setiap perkara mubah tersebut dan menghadirkan niat ikhlas di dalamnya. Itu semua akan menjadi sebab keberuntungan dan keselamatan di hari akhirat nanti.

Hal ini bisa kita terapkan dalam setiap aktifitas apapun yang kita lakukan. Inilah di antara faedah pentingnya menata niat yang akan menghasilkan buah manis berupa kebaikan dan pahala di sisi Allah Ta’ala.  Semoga bermafaat.

***

Penulis: Adika Mianoki

Sumber: https://muslim.or.id/72504-faidah-penting-menata-niat.html

Hidup di Negeri non-Muslim, Muslimah Ini Justru Lebih Dalami Islam

Di negeri non-Muslim seorang muslimah mendalami Islam.

Seorang Muslimah asal Fairfax, Virginia, Amerika Serikat, Sara Khan (23 tahun), banyak menghabiskan waktunya untuk mempelajari Islam lebih dalam. Hal itu ia lakukan di tengah aktivitasnya sehari-hari di negeri non-Muslim.

Dilansir di The Emory Wheel, Jumat (18/2), tumbuh dewasa, Sara mengingat dengan jelas bahwa ia jarang melihat wajah ataupun orang dengan ras yang mirip dengannya. Ketika Natal datang setiap tahun, pemandangan yang dilihatnya hanyalah pohon-pohon indah yang dihiasi ornamen unik dari jendela tetangga rumahnya.

“Hadiah besar berjajar di lantai mereka, dan lampu warna-warni bersinar dari dalam ruang tamu mereka,” kata Sara.

Adapun rumah Sara dan keluarganya selalu menjadi satu-satunya di blok tanpa satu ons dekorasi selama musim liburan. Saat lingkungan itu merayakannya, orang tua dan keluarga Sara justru duduk tanpa berpikir sepanjang hari. Kadang-kadang ketika dirinya masih muda dulu, keluarganya justru memainkan CD nasyid untuk mengisi waktu.

Homogenitas menjadi ciri masa kecil Sara yang hidup di negeri Paman Sam itu. Di antara lautan siswa kulit putih dan Kristen, hanya ada segelintir siswa lain yang terlihat seperti dirinya di kelas.

“Saya membuat teman Muslim pertama saya ketika saya berusia enam tahun. Dia adalah salah satu dari empat Muslim lain di sekolah itu, dan satu-satunya yang hampir seumuran dengan saya. Saat itu, tidak satu pun dari kami yang benar-benar tahu apa artinya menjadi Muslim, tetapi mengetahui bahwa kami berbagi sesuatu sudah cukup bagi saya. Dua tahun kemudian, saya pindah ke sekolah lain, dan saya tidak berteman lagi dengan Muslim sampai saya berusia 14 tahun,” ujar dia.

Orang tua Sara menginginkannya untuk berasimilasi lebih dari apa pun. Sebagai imigran, prioritas mereka adalah memastikan bahwa dirinya tidak mengalami pengucilan seperti yang mereka alami ketika mereka pertama kali tiba di Amerika. Ketika datang untuk mendaftarkan dirinya di sekolah akhir pekan, mereka memutuskan bahwa bermain olahraga atau belajar alat musik adalah kegiatan yang positif yang dapat ia gunakan.

Karena hidup di lingkungan non-Muslim dengan tradisi dan budaya yang berjauhan dengan Islam, Sara tak sama sekali merasa memiliki konsep tentang apa arti dirinya menjadi seorang Muslimah. Meskipun ia mengetahui dari keluarganya bahwa memakan daging babi diharamkan, menyembelih harus sesuai syariat Islam, namun ia tak sama sekali mengerti dan tahu caranya untuk shalat dan membaca Alquran.

“Saya juga tidak tahu banyak tentang sejarah Islam atau berbagai tradisi, dan saya berhasil lolos menjadi seorang Muslim yang sebenarnya tidak tahu apa-apa tentang Islam,” ujar Sara.

Namun demikian Sara menjabarkan bahwa keluarga besarnya merupakan orang yang cukup religius. Setelah bertahun-tahun menghabiskan waktu bersama nenek, bibi, paman atau sepupu, Sara mulai penasaran tentang Islam dan ingin belajar lebih banyak tentang agama yang dianutnya.

Suatu ketika saat berada di meja makan, Sara mendengar potongan percakapan mengenai cerita tentang kekuatan doa. “Saya menyaksikan nenek saya membaca Alquran setiap pagi tanpa henti, memberikan struktur pada harinya dan membuatnya merasa percaya diri meskipun menderita penyakit kronis. Keyakinan pada kekuatan yang lebih tinggi memberinya kepastian bahwa semuanya akan baik-baik saja, dan itu membuatku terpesona,” kenangnya.

Ketika Sara berusia 11 tahun, dia ingat menemukan sebuah buklet kecil di masjid tentang bagaimana melakukan shalat, shalat lima waktu yang diwajibkan bagi seorang Muslim. Dengan bantuan anggota keluarganya dan informasi dari internet, akhirnya dia memulai perjalanan untuk belajar lebih banyak tentang Islam. Butuh waktu lama untuk memperbaikinya.

Sara belajar selama bertahun-tahun memiliki bagian-bagian kecil dari doa yang salah karena dirinya belajar secara otodidak. Namun dia mulai memperbaiki bacaan shalat dan bacaan Alqurannya. Ketika dirinya masuk ke kelas 9, sekolah yang ia tempati lebih beragam, dan ia bukan satu-satunya Muslim di ruangan itu lagi.

Terlepas dari semua pertumbuhan yang ia alami itu, Sara belum membuka diri kepada siapa pun di luar keluarga dan dua atau tiga teman dekat tentang pergi ke sekolah Islam di kemudian hari. Dirinya masih menemukan jalannya dalam Islam, belajar siapa yang harus dipercaya dan kualitas apa yang ia cita-citakan sebagai seorang Muslimah muda, tetapi juga kualitas apa yang saya kagumi dari Muslim lain di sekitarnya.

“Ini adalah perjalanan yang sulit belajar untuk mengisi kesenjangan dalam pengetahuan saya dan menjadi lebih dekat dengan keyakinan saya dibesarkan secara longgar. Terlepas dari itu, Islam telah membantu saya mencapai tujuan yang tampaknya mustahil, matang luar biasa selama beberapa tahun terakhir dan belajar untuk menjadi lebih baik dan bersyukur atas apa yang telah saya berikan dalam hidup,” ujar dia.

KHAZANAH REPUBLIKA

Permainan yang Dilarang Bagi Anak-anak

Dunia anak-anak identik dengan bermain. Ummul Mukminin, ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha berkata,

فاقدروا قدر الجارية الحديثة السن الريصة على اللهو

Hargailah keinginan gadis kecil yang menyukai permainan”. (HR. Bukhari dan Muslim)

Benarlah apa yang dikatakan oleh Ibunda ‘Aisyah, dia telah mengungkapkan kalimat yang singkat tetapi syarat dengan makna. Sesungguhnya anak-anak memiliki kesenangan sendiri, daya pikir, nalar dan perhatian sendiri. Anak-anak berbeda dengan orang dewasa, semua hal ini harus diperhitungkan sehingga mereka tidak selalu ditempatkan dalam kondisi yang serius dalam setiap kesempatan. Mereka tidak boleh dilarang bermain, bergurau dan bersenang-senang karena sudah menjadi hak dan bagian mereka dan sesungguhnya Allah telah menjadikan ukuran bagi segala sesuatu.

Akan tetapi yang seimbang adalah anak kecil tidak dibiarkan bermain selamanya pada setiap kesempatan, juga tidak diajak serius di setiap waktu. Ketika bermuamalah dengan anak kecil, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam memberi mereka hak untuk bermain dan bercanda dengan porsi yang sesuai.

Anak-anak diperbolehkan bermain dengan sesuatu yang mubah, yang tidak mengandung dosa dan keharaman bagi mereka. Dianjurkan agar permainan itu bermanfaat bagi perkembangan badan, akal dan pikiran mereka.

Di antara permainan yang dilarang bagi anak-anak yaitu;

1. Bermain dengan senjata yang ia tidak bisa mempergunakannya atau dengan senjata yang dikhawatirkan dapat mencelakai orang lain

Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu berkata, Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

لا يشير أحدكم على أخيه بالسلاح ، فإنه لا يدري لعل الشيطان ينزع في يده فيقع في حفرة من النار

Janganlah salah seorang di antara kalian menodongkan sebuah senjata kepada saudaranya, karena dia tidak tahu barangkali syaitan mencabut dari tangannya hingga dia mencelakai saudaranya, akibatnya dia tersungkur ke dalam lubang Neraka”. (HR. Bukhari dan Muslim).

Al Bukhari dan Muslim meriwayatkan dari hadits Abi Musa, dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

إذا مر أحدكم في مسجدنا أو في سوقنا ومعه نبل فليمسك على نصالها أو قال: فليقبض بكفه أن يصيب أحدا من المسلمين منها بشيء

“’Jika salah seorang dari kalian melewati masjid atau pasar kami dengan membawa panah, maka peganglah mata panah tersebut’ atau beliau berkata, ‘Genggamlah dengan kedua tangannya agar tidak mengenai salah seorang dari kaum muslimin sedikitpun’”.

2. Bermain dengan alat-alat yang dapat mengagetkan anak-anak

Abu Dawud (no. 5004) meriwayatkan dengan sanad yang shahih dari ‘Abdurrahman bin Abi Laila, dia berkata,

حدثنا أصحاب محمد صلى الله عليه وسلم أنهم كانوا يسيرون مع النبي صلى الله عليه وسلم فنام رجل منهم فانطلق بعضهم إلى حبل معه، فأخذه ففزع فقال رسول الله صلى الله عليه وسلم : لا يحل لمسلم أن يروع مسلما

Para sahabat Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam menyampaikan kepada kami bahwa mereka melakukan perjalanan bersama Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam, lalu salah seorang di antara mereka tidur dan yang lainnya mendatanginya dan menarik tali yang ada padanya sehingga dia merasa kaget, kemudian Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, ‘Tidak halal seorang muslim mengagetkan muslim yang lainnya’”.

3. Bermain dengan dadu, domino atau sejenisnya

Dari Buraidah radhiyallahu ‘anhu, sesungguhnya Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

من لعب بالنردشير فكأنما صبغ يده في لحم خنزير ودمه

Siapa saja yang bermain dadu, maka seakan-akan dia telah mencelupkan tangannya ke dalam daging dan darah babi”. (HR. Muslim).

4. Permainan yang menjadi sarana perjudian dan lotre

Allah Ta’ala berfirman dalam surah Al-Maidah ayat 90 dan 91,

يأيها الذين ءامنوا إنما الخمر والميسر والأنصاب والأزلام رجس من عمل الشيطان فاجتنبوه لعلكم تفلحون إنما يريد الشيطان أن يوقع بينكم العداوة والبغضاء في الخمر والميسر ويصدكم عن ذكر الله وعن الصلوةصلى فهل أنتم منتهون

Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya (meminum) khamr, berjudi, (berkurban) untuk berhala, mengundi nasib dengan panah adalah perbuatan keji termasuk perbuatan syaitan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan. Sesungguhnya syaitan itu bermaksud hendak menimbulkan permusuhan dan kebencian di antara kamu dengan minuman keras dan judi itu, dan menghalangi kamu dari mengingat Allah dan shalat, maka berhentilah kamu (dari mengerjakan perbuatan itu)”.

5. Tidak boleh menggantungkan lonceng di leher anak

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

الجرس مزامير الشيطان

Sesungguhnya lonceng adalah serulingnya syaitan”. (HR. Muslim).

Beliau juga bersabda di dalam hadits yang lain, dari hadits Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu

لا تصحب الملائكة رفقة فيها كلب ولا جرس

Para malaikat tidak akan menemani sebuah perkumpulan yang di dalamnya ada anjing dan lonceng”. (HR. Muslim).

6. Permainan yang dapat menyakiti wajah

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam melarang umatnya memukul wajah,

إذا قاتل أحدكم أخاه فليجتنب الوجه

Jika salah seorang di antara kalian berkelahi dengan saudaranya, maka jauhilah (dari memukul) wajah”. (HR. Muslim).

7. Bermain dengan alat musik

Al Bukhari meriwayatkan di dalam shahihnya dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

ليكونن من أمتي أقوام يستحلون الحر والحرير والخمر والمعازف

Akan datang pada umatku kelak suatu kaum yang menghalalkan perzinaan, sutera, khamr dan alat musik”.

8. Memahat dan menggambar makhluk hidup yang bernyawa

Hal ini agar anak-anak tidak tumbuh di atasnya dan tidak menggandrunginya karena hadits yang melarang perbuatan ini sangat banyak, di antaranya yaitu hadits Abdullah bin Mas’ud radhiallahu’anhu, beliau berkata: aku mendengar Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bersabda:

إنَّ أشدَّ النَّاسِ عذابًا عندَ اللَّهِ يومَ القيامةِ المصوِّرونَ

Orang yang paling keras adzabnya di hari kiamat, di sisi Allah, adalah tukang gambar” (HR. Bukhari no. 5950, Muslim no.2109).

Namun yang terlarang adalah menggambar dan memahat gambar makhluk bernyawa. Adapun memainkan gambar atau mainan makhluk bernyawa yang sudah ada, para ulama memberikan kelonggaran untuk hal ini bagi anak-anak. Mereka berdalil dengan hadits dari Aisyah radhiallahu’anha, ia berkata:

قَدِمَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم مِنْ غَزْوَةِ تَبُوكَ أَوْ خَيْبَرَ، وَفِي سَهْوَتِهَا سِتْرٌ، فَهَبَّتْ رِيحٌ، فَكَشَفَتْ نَاحِيَةَ السِّتْرِ عَنْ بَنَاتٍ لِعَائِشَةَ لُعَبٍ، فَقَالَ: مَا هَذَا يَا عَائِشَةُ؟ قَالَتْ: بَنَاتِي. وَرَأَى بَيْنَهُنَّ فَرَسًا لَهَا جَنَاحَانِ مِنْ رِقَاعٍ، فَقَالَ: مَا هَذَا الَّذِي أَرَى وَسَطَهُنَّ؟ قَالَتْ: فَرَسٌ. قَالَ: وَمَا هَذَا الَّذِي عَلَيْهِ؟ قَالَتْ: جَنَاحَانِ. فَقَالَ: فَرَسٌ لَهُ جَنَاحَانِ؟ قَالَتْ: أَمَا سَمِعْت أَنَّ لِسُلَيْمَانَ خَيْلا لَهَا أَجْنِحَةٌ؟ قَالَتْ: فَضَحِكَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم حَتَّى رَأَيْت نَوَاجِذَهُ

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam baru tiba dari perang Tabuk atau Khaibar. Ketika itu kamar ‘Aisyah ditutup dengan sebuah tirai. Ketika ada angin yang bertiup, tirai itu tersingkap hingga maina-mainan boneka ‘Aisyah terlihat. Beliau lalu bertanya: “Wahai ‘Aisyah, ini apa?”. ‘Aisyah menjawab, “Ini anak-anakku”. Lalu beliau juga melihat di antara mainan tersebut ada yang berbentuk kuda yang mempunyai dua sayap yang ditempelkan dari tambalan kain. Nabi lalu bertanya: “Lalu apa ini yang aku lihat di tengah-tengah?”. ‘Aisyah menjawab, “Ini kuda”. Nabi bertanya lagi: “Lalu apa yang ada di atas kuda tersebut?”. ‘Aisyah menjawab, “Ini dua sayapnya”. Nabi bertanya lagi: “Apakah kuda punya dua sayap?”. ‘Aisyah menjawab, “Tidakkah engkau pernah mendengar bahwa Nabi Sulaiman mempunyai kuda yang punya banyak sayap?”. ‘Aisyah lalu berkata, “Nabi lalu tertawa hingga aku dapat melihat giginya gerahamnya” (HR. Abu Daud no. 4932, dihasankan oleh Ibnu Hajar dalam Takhrij Al Misykah [3/304], dishahihkan Al Albani dalam Shahih Abu Daud).

Dalam hadits ini, Aisyah yang ketika itu masih anak-anak memiliki mainan yang berbentuk manusia dan hewan, namun Nabi Shallallahu’alaihi wasallam tidak melarangnya. Menunjukkan adanya kelonggaran untuk anak-anak dalam masalah gambar makhluk bernyawa. Dalam Mausu’ah Fiqhiyyah Kuwaitiyyah (12/112) disebutkan, “Mayoritas ulama dalam pelarangan gambar makhluk bernyawa mengecualikan gambar dan patung untuk mainan anak-anak wanita. Ini merupakan pendapat madzhab Malikiyyah, Syafi’iyyah dan Hanabilah. Dan dinukil dari Al Qadhi ‘Iyadh bahwa pendapat yang membolehkan adalah pendapat jumhur ulama”.

Sebagai orangtua, kita perlu menjaga fitrah bermain pada anak dengan mengarahkannya pada permainan yang mubah dan menjaga serta menjauhkan mereka dari permainan yang Allah larang dan haramkan.

Wallahu a’lam.

Penulis: Penulis Atma Beauty Muslimawati

***

Referensi: Anakku! Sudah Tepatkah Pendidikannya? (Terjemah), Syaikh Musthafa Al-‘Adawi, cetakan Pustaka Ibnu Katsir, Bogor

Baca selengkapnya https://muslimah.or.id/14240-permainan-yang-dilarang-bagi-anak-anak.html

Cucu Abu Bakar Ash-Shiddiq Berjalan Kaki untuk Ibadah Haji Sampai Usia Senja

Qasim bin Muhammad bin Abu Bakar ash-Shiddiq selalu berjalan kaki untuk ibadah haji. Abdurrahman Ahmad As-Sirbuny mengatakan, Qasim bin Muhammad bin Abu hidup sampai usia 72 tahun.

“Dia bertambah kuat pada harituanya. Dia masih mampu berjalan kaki menuju Makkah untuk menunaikan ibadah haji. Dan dalam perjalanan itulah dia wafat,” tulis Abdurrahman Ahmad As-Sirbuny dalam bukunya 198 Kisah Haji Wali-Wali Allah.

Ketika dia merasa ajalnya telah dekat, dia berpesan kepada putranya, “Apabila aku mati, kafanilah aku dengan pakaian yang biasa kupakai untuk sholat. Gamisku, kainku, dan serbanku. Seperti itulah kafan kakekmu, Abu Bakar ash-Shidiq. Kemudian ratakanlah makamku dengan tanah dan segera kembalilah kepada keluargamu. Jangan engkau berdiri di atas kuburanku seraya berkata: Ayahku dahulu begini dan begitu. Karena aku bukanlah apa-apa.” katanya.

Abdurrahman Ahmad As-Sirbuny mengatakan, ayah handanya adalah Muhammad bin Abu Bakar ash-Shiddiq ra ibunya adalah putri Yazdajir, Raja Persia yang terakhir.

“Sedangkan bibinya adalah Aisyah ra., Ummul Mukminin,” katanya.

Di atas kepalanya telah bertengger mahkota ketakwaan dan keilmuan. Namanya Qasim bin Muhammad rah, salah seorang dari tujuh fukaha Madinah pada zamannya, paling tajam kecerdasan otaknya, dan paling bagus sifat waraknya.

Dia bertutur mengenai masa kecilnya: Setelah terbunuhnya ayah di Mesir, pamanku Abdurrahman datang untuk membawaku dan adik perempuanku ke Madinah. Setibanya di kota ini, bibiku Ummul Mukminin mengutus seseorang mengambil kami berdua untuk dibawa ke rumahnya dan dipelihara di bawah pengawasannya.

Ternyata belum pernah kujumpai seorang ibu dan ayah yang lebih baik dan lebih besar kasih sayangnya daripada beliau. Beliau menyuapi kami dengan tangannya, sedang beliau tidak makan bersama kami.

Bila tersisa makanan dari kami barulah beliau memakannya. Beliau mengasihi kami seperti seorang ibu yang masih menyusui bayinya. Beliau yang memandikan kami, menyisir rambut kami, memberi pakaian-pakaian yang putih bersih. 

Beliau senantiasa mendorong kami untuk berbuat baik dan melatih kami untuk itu dengan teladannya. Beliau melarang kami melakukan perbuatan jahat dan menyuruh kami meninggalkannya jauh-jauh. Beliau pula yang mengajar kami membaca kitabulah dan meriwayatkan hadits-hadits yang bisa kami pahami. 

Pada hari raya, bertambahlah kasih sayanv dan hadiah-hadiahnya untuk kami. Di setiap senja pada hari Arafah, beliau memotong rambutku, memandikanku dan adik perempuanku. Pagi harinya, kami diberi baju baru, kemudian aku disuruh ke masjid untuk sholat Id. 

Setelah selesai, aku dikumpulkan bersama adikku, kemudian kami makan daging korban. Pada suatu hari, beliau memakaikan baju berwarna putih untuk kami. Kemudian aku didudukkan di pangkuannya yang satu, sedangkan adikku di pangkuannya yang lain. 

Paman Abdurrahman datang atas undangannya. Lalu bibi Aisyah ra. mulai berbicara, memulai dengan pujian kepada Allah. Sungguh aku belum pernah mendengar sebelum dan sesudahnya seorang pun baik laki-laki maupun perempuan yang lebih fasih lisannya dan lebih bagus tutur katanya daripada beliau.

Beliau berkata kepada paman,“Wahai, saudaraku, aku melihat sepertinya engkau menjauh dariku sejak aku mengambil dan merawat kedua anak ini. Demi Allah, aku melakukannya bukan karena aku lancang kepadamu, bukan karena aku berburuk sangka kepadanya dan bukan pula lantaran aku tidak percaya bahwa engkau dapat menuhi hak keduanya. 

Hanya saja engkau memiliki istri lebih dari satu, sedangkan kedua anak kecil ini belum bisa mengurus dirinya sendiri Maka aku khawatir bila keduanya dalam keadaan yang tidak disukai dan tidak sedap dalam pandangan istri-istrimu. Sehingga aku merasa lebih berhak untuk memenuhi hak keduanya ketika itu. Namun, sekarang keduanya sudah beranjak remaja dan telah mampu mengurus dirinya sendiri, maka bawalah mereka dan aku serahkan tanggung jawabnya kepadamu.”

Begitulah, akhirnya pamanku memboyong kami ke rumahnya. Hanya saja, hari cucu Abu Bakar ash-Shiddiq ini masih terpaut dengan rumah bibinya, Aisyah ra. Rindu terhadap lantai rumah yang bercampur dengan kesejukan nubuat.  Dia berkembang dan kenyang dalam kasih sayang pemilik rumah itu..

IHRAM

Telaah Peran Pendidikan dalam Islam

Sebagai makhluk Allah Swt yang dianugerahi kecerdasan berpikir (dibuktikan bahwa setiap manusia memiliki otak yang berfungsi untuk berpikir), kita dituntut untuk senantiasa belajar tanpa henti demi mewujudkan keluhuran pekerti dan pengetahuan. Nah berikut penjelasan terkait peran pendidikan dalam Islam.

Manusia, sebagaimana masyhur dijelaskan ahli logika, dijelaskan bahwa manusia adalah hewan yang berpikir (hayawanun nathiq), hal pembeda antara kita dengan hewan adalah kemampuan kita untuk menalar saat mengerjakan sesuatu. Belajar, melakoni proses pendidikan, merupakan salah satu bukti bahwa kita merupakan makhluk yang bernalar. 

Mengarungi proses pendidikan adalah hal yang asyik untuk dilakukan, selain tentunya ia merupakan kewajiban bagi setiap manusia. Melatih kecakapan diri dengan belajar merupakan upaya kita membentuk karakter yang baik yang tertanam dalam diri, yang jelas itu merupakan indikator keberhasilan kita menjadi umat islam yang mulia, hal ini tidak lain karena Rasulullah Saw diutus ke muka bumi tidak lain adalah untuk mengajak manusia agar memiliki akhlak yang sempurna.

Rasulullah Saw bersabda,

عن أبى هريرةَ – رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ – قال: قال رسولُ اللهِ – صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ -: “إنَّمابُعِثتُ لأُتَمِّمَ مَكارِمَ الأخلاقِ”

Dari Abu Hurairah radiyallahu anhu berkata : Rasulullah Saw bersabda, “Sesungguhnya aku di diutus ke muka bumi ini tidak lain adalah untuk menyempurnakan akhlak manusia” (Hadits riwayat al-Baihaqi dan al-Bazzar)

Dalam konteks ini, seorang guru bangsa Indonesia, Ki Hajar Dewantara (pendiri Taman Siswa dan pencipta slogan Tut Wuri Handayani), mengatakan bahwa pendidikan merupakan daya upaya untuk memajukan bertumbuhnya budi pekerti (kekuatan batin, karakter), pikiran (intellect) dan tubuh anak.

Setali tiga uang, dalam Undang Undang Sistem Pendidikan Nasional (UU Sisdiknas) disebutkan bahwa; “Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan yang membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggungjawab. (Inanna, Peran Pendidikan Dalam Membangun Karakter Bangsa yang Bermoral, Jurnal ekonomi dan Pendidikan, 2018, hal 29-30).

Islam Mengapresiasi Proses Pendidikan

Sebagai umat Islam kita diberikan banyak sekali anugerah, yang dalam hal ini adalah adanya apresiasi yang tinggi dari Allah Swt terkait mulianya derajat orang yang berpendidikan. Hal ini dibuktikan melalui melimpahnya ayat-ayat dan hadis-hadis Nabi Saw yang berbicara seputar keutamaan menimba ilmu pengetahuan.

Hal ini bahkan diperkaya dengan melimpahnya upaya ulama dalam membuat bab tentang pentingnya belajar dalam karya-karya mereka, bahkan melimpahnya literasi yang dikarang oleh mereka sendiri merupakan perwujudan semangat mereka dalam mengamalkan nilai-nilai Islam tentang luhurnya upaya menimba pengetahuan!

Mengenai hal ini Allah Swt berfirman, 

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓاْ إِذَا قِيلَ لَكُمۡ تَفَسَّحُواْ فِي ٱلۡمَجَٰلِسِ فَٱفۡسَحُواْ يَفۡسَحِ ٱللَّهُ لَكُمۡۖ وَإِذَا قِيلَ ٱنشُزُواْ فَٱنشُزُواْ يَرۡفَعِ ٱللَّهُ ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ مِنكُمۡ وَٱلَّذِينَ أُوتُواْ ٱلۡعِلۡمَ دَرَجَٰتٖۚ وَٱللَّهُ بِمَا تَعۡمَلُونَ خَبِيرٞ ١١ 

Hai orang-orang beriman apabila dikatakan kepadamu: “Berlapang-lapanglah dalam majlis”, maka lapangkanlah niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan: “Berdirilah kamu”, maka berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan. (QS. Al-Mujadalah : 11)

Imam al-Qutrhubi (w. 671 H) seorang mufassir kenamaan kelahiran Cordoba Spanyol menjelaskan dalam tafsirnya al-Jami’ li Ahkam al-Qur’an mengenai ayat di atas bahwa seorang mukmin dimuliakan pertama karena imannya dan kedua karena pengetahuan yang dimilikinya.

Menurutnya, orang berilmu (yang tak letih terjun dalam melakoni proses pendidikan) akan mendapatkan pahala saat di surga serta kemuliaan saat di dunia. Seorang beriman statusnya lebih baik dibanding orang yang tidak beriman sebagaimana orang berilmu lebih mulia dibanding yang tidak berilmu. 

Orang yang beriman dan berpengetahuan akan diangkat beberapa derajat dengan syarat ia mampu mengamalkan apa yang telah diperintahkan untuknya (diketahuinya dari proses pembelajaran). Itu merupakan peran pendidikan dalam Islam.

Dari sana maka tak heran jika kemudian Rasulullah Saw menegaskan dengan ungkapan bahwa menuntut ilmu hukumnya adalah wajib bagi setiap muslim.

عَنْ أَنَسٍ, قَالَ : قَالَ رَسُولُ اللهِ صلى الله عليه وسلم : طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ.

Dari Anas bin Malik radiyallahu anhu berkata : Rasulullah Saw bersabda : “Menuntut ilmu hukumnya adalah wajib bagi setiap muslim. (Hadis riwayat Ibnu Majah, al-Baihaqi dan al-Thabrani)

Menuntut ilmu atau belajar hukumnya adalah wajib bagi setiap muslim dan muslimat. Redaksi hadis yang hanya mencakup kata muslim saja tidak menafikan kewajiban belajar bagi muslimat, ulama menjelaskan bahwa jika suatu hal diwajibkan bagi seorang muslim maka itu juga berarti diwajibkan bagi muslimat, kecuali ada dalil yang mengkhususkan keduanya.

Dari sana maka disimpulkan bahwa setiap muslim, baik itu laki-laki atau perempuan, diwajibkan bagi mereka untuk memperkaya diri dengan menimba pengetahuan sebagai bekal hidupnya.

Selain itu, menempuh laku pembelajaran juga mampu mengantarkan pelakunya mendapatkan surga Allah Swt dan beroleh kebaikan-kebaikan yang sangat banyak. Secara khusus, Rasulullah Saw memotivasi umat Islam agar senantiasa meningkatkan semangat pembelajaran dalam hidup, hal ini diwujudkan dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Darda’ berikut ini 

عَنْ أَبي الدَّرْداءِ قَال: سمِعْتُ رَسُول اللَّهِ ﷺ يقولُ: منْ سَلَكَ طَريقًا يَبْتَغِي فِيهِ علْمًا سهَّل اللَّه لَه طَريقًا إِلَى الجنةِ, وَإنَّ الملائِكَةَ لَتَضَعُ أجْنِحَتَهَا لِطالب الْعِلْمِ رِضًا بِما يَصْنَعُ, وَإنَّ الْعالِم لَيَسْتَغْفِرُ لَهُ منْ في السَّمَواتِ ومنْ فِي الأرْضِ حتَّى الحِيتانُ في الماءِ, وفَضْلُ الْعَالِم عَلَى الْعابِدِ كَفَضْلِ الْقَمر عَلى سَائِرِ الْكَوَاكِبِ, وإنَّ الْعُلَماءَ وَرَثَةُ الأنْبِياءِ وإنَّ الأنْبِياءَ لَمْ يُورِّثُوا دِينَارًا وَلا دِرْهَمًا وإنَّما ورَّثُوا الْعِلْمَ, فَمنْ أَخَذَهُ أَخَذَ بِحظٍّ وَافِرٍ. رواهُ أَبُو داود والترمذيُّ.

Dari Abu Darda : “Sesungguhnya aku mendengar Rasulullah SAW bersabda: “Barangsiapa melalui satu jalan untuk mencari ilmu, Allah akan mudahkan baginya jalan menuju surga. Para Malaikat akan membentangkan sayapnya karena ridha kepada penuntut ilmu. Penghuni langit dan bumi hingga ikan yang ada di dalam air mendoakan ampunan kepada penuntut ilmu. 

Sesungguhnya, keutamaan seorang alim dibanding dengan seorang ahli ibadah adalah ibarat bulan purnama atas semua bintang. Sesungguhnya para ulama adalah pewaris para Nabi, dan para Nabi tidak mewariskan dinar mahupun dirham, akan tetapi mereka mewariskan ilmu. Barangsiapa mengambilnya, maka ia telah mengambil bahagian yang sangat besar.”

Demikian penjelasan terkait telaah peran pendidikan dalam Islam. Wallahu A’lam Bisshowab.

BINCANG SYARIAH

Bacaan Saat Melihat Iringan Jenazah

Di tengah-tengah menjalani aktivitas sehari-hari terkadang  iringan jenazah tiba-tiba melintas di hadapan kita. Mau tidak mau mata kita pasti melihat iringan jenazah tersebut walau sedetik.

Nah, saat itu selain mendoakan dan memuji jenazah kita juga dianjurkan untuk membaca bacaan tertentu. Berikut ini bacaan-bacaan yang dianjurkan saat melihat atau berpapasan dengan iringan jenazah;

Pertama, bisa membaca tasbih berikut;

سُبْحَانَ الْحَيِّ الَّذِي لَا يَمُوتُ

Subhȃnal hayyil ladzȋ laa yamūt

Maha suci dzat yang maha hidup yang tidak akan mati.

Kedua, bisa juga membaca ini;

سُبْحَانَ الْمَلِكِ الْقُدُّوسِ

Subhȃnal malikil quddūs

Maha suci dzat yang  maha menguasi dan yang maha suci dari segala kekurangan.

Ketiga, ini juga bisa dibaca ketika melihat iringan jenazah;

اللَّهُ أَكْبَرُ صَدَقَ اللَّهُ وَرَسُولُهُ هَذَا مَا وَعَدَنَا اللَّهُ وَرَسُولُهُ اللَّهُمَّ زِدْنَا إيمَانًا وَتَسْلِيمًا

Allahu akbar shadaqallȃhu wa rasūluhu allȃhumma zidnȃ ȋmȃnan wa taslȋman

Allah maha besar. Maha benar Alllah Swt dan Utusan-Nya. Ini (mati) adalah apa yang telah dijanjikan Allah dan Utusan-Nya kepada kami. Ya Allah tambahkanlah iman dan kepasrahan diri kami.

Hal ini sebagaimana penjelasan Syekh Ibnu Hajar al-Haitami dalam kitabnya Tuhfatu al-Muhtaj fii Syarhi al-Minhaj wa Hasyiyah al-Syarwani wa al-Ubbadi Juz 3 halaman 131 ;

قَالَ فِي الْمَجْمُوعِ قَالَ الْبَنْدَنِيجِيُّ يُسْتَحَبُّ لِمَنْ مَرَّتْ بِهِ جِنَازَةٌ أَنْ يَدْعُوَ لَهَا وَيُثْنِيَ عَلَيْهَا إذَا كَانَتْ أَهْلًا لِذَلِكَ وَأَنْ يَقُولَ: سُبْحَانَ الْحَيِّ الَّذِي لَا يَمُوتُ أَوْ سُبْحَانَ الْمَلِكِ الْقُدُّوسِ وَرُوِيَ عَنْ أَنَسٍ أَنَّهُ – صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ – قَالَ «مَنْ رَأَى جِنَازَةً فَقَالَ اللَّهُ أَكْبَرُ صَدَقَ اللَّهُ وَرَسُولُهُ هَذَا مَا وَعَدَنَا اللَّهُ وَرَسُولُهُ اللَّهُمَّ زِدْنَا إيمَانًا وَتَسْلِيمًا كُتِبَ لَهُ عِشْرُونَ حَسَنَةً»

“Dalam kitab al-Majmu’ Imam Nawawi mengutip perkataan Imam al-Bandaji yang berpendapat bahwa; disunnahkan bagi orang yang melihat atau berpapasan dengan iringan jenazah mendoakan dan memuji jenazah tersebut dan membaca bacaan (sebagaimana yang telah disebutkan di atas).

Dan diriwayatkan dari Anas bin Malik r.a bahwasanya Rasulullah Saw bersabda;

Barangsiapa membaca “Allahu akbar shadaqallȃhu wa rasūluhu allȃhumma zidnȃ ȋmȃnan wa taslȋman” maka dia akan memperoleh dua puluh kebaikan

Demikianlah penjelasan terkait bacaan saat melihat atau berpapasan dengan iringan jenazah. Kita boleh memilih untuk membaca satu dari ketiga bacaan tersebut atau membaca ketiga-tiganya. Wallahu a’lam bi al-Shawab.

BINCANG SYARIAH