Jamaah Haji Indonesia Diimbau Antisipasi Cuaca Panas di Tanah Suci

Pada puncak pelaksanaan haji diperkirakan suhu panas mencapai 49 derajat Celcius.

Kepala Sub-direktorat Bina Petugas Haji Kementerian Agama, Suvianto, mengimbau jamaah haji Indonesia mengantisipasi efek cuaca panas di Tanah Suci pada masa pelaksanaan ibadah haji tahun 1443 Hijriah/2022 Masehi. Dia mengatakan, pada puncak pelaksanaan ibadah haji suhu udara di Tanah Suci diprakirakan mencapai 48 sampai 49 derajat Celsius, karenanya jamaah haji perlu menjaga kondisi tubuh dengan mengatur aktivitas dan memperhatikan konsumsi air minum.

“Perlu diketahui juga puncak ibadah bulan Juli, musim panas, jangan terlalu banyak aktivitas, karena ada puncak ibadah. Jangan banyak aktivitas di luar, banyak air minum,” katanya di Jakarta, Sabtu (21/5/2022).

Selain mengatur aktivitas, ia mengatakan, anggota jamaah haji disarankan menerapkan pola hidup sehat agar tubuh tetap bugar sebelum puncak ibadah haji, wukuf di Arafah. Kementerian Kesehatan mencatat angka kematian jamaah haji Indonesia dalam 10 tahun terakhir tercatat dua orang per mil atau per seribu dan kelelahan termasuk salah satu faktor yang menyebabkan kematian anggota jamaah haji.

Karena itu, anggota jamaah haji diimbau memperhatikan kondisi tubuh selama menunaikan ibadah di Tanah Suci agar tidak sampai kelelahan dan jatuh sakit. Pemerintah Indonesia mendapat kuota memberangkatkan 100.051 orang ke Tanah Suci di Arab Saudi pada musim haji 2022.

Kuota jamaah haji 2022 mencakup 92.825 orang anggota jamaah haji reguler, 7.226 orang anggota jamaah haji khusus, dan 1.901 orang petugas. Jamaah haji dalam kelompok terbang pertama menurut jadwal diberangkatkan ke Kota Madinah di Arab Saudi pada 4 Juni 2022.sumber : Antara

khazanah republika

Tips Menjaga Kesehatan Saat Cuaca Ekstrem Bagi Jamaah Haji Ketika Berada di Arab Saudi

Cuaca pada operasional haji tahun ini akan terjadi panas ekstrem. Untuk itu masing-masing jamaah harus mengetahui bagaimana cara menjaga kesehatan.

 Anggota tim promosi kesehatan (promkes) PPIH Arab Saudi, Dian Septika Sari menyampaikan, sedikitnya ada delapan hal penting yang harus dilakukan jamaah haji menghadapi cuaca panas. Di antaranya:

Pertama, menjaga asupan makanan dan minuman yang cukup. Minum minimal 2 liter perhari. Menurutnya, terkadang sebagian jamaah terlalu fokus beribadah sehingga melupakan asupan makan dan minum. 

“Padahal tubuh memerlukan energi dari makanan dan cairan yang cukup,” kata Dian saat menyampaikan tips menjaga kesehatan dari cuaca panas, Rabu (18/5/2022)

Kedua, sedapat mungkin hindari paparan sinar matahari ke tubuh secara langsung. Misalnya dengan menggunakan payung atau penutup kepala, serta berusaha untuk tawaf di area dalam masjidil haram yang terlindung dari sinar matahari langsung. 

“Hal ini dapat dilakukan jika benar-benar tidak kuat panas saat tawaf di areal terbuka di sekitar Ka’bah,” katanya.

Ketiga, pada saat melaksanakan Ibadah wukuf di arafah pun sebaiknya tetap tinggal dalam tenda. Jangan berdiam diri di tanah lapang luar tenda tanpa ada keperluan yang mendesak. 

“Begitu pula pada saat perjalanan untuk melempar jumrah. Sebaiknya menggunakan payung untuk terhindar dari paparan sinar matahari langsung,” katanya.

Keempat, pilihlah waktu beribadah di mana suhu yang dirasakan tidak terlalu panas. Misalnya lakukanlah tawaf dan melempar jumrah pada pagi atau sore hari di saat suhu udara yang dirasakan lebih dingin daripada siang hari.

Kelima, sediakan selalu bekal air minum saat sedang beribadah, jangan menunggu sampai HAUS. Sebagian jamaah haji kurang memperhatikan asupan air minumnya. Bisa jadi karena malas untuk ke kamar kecil dan malas untuk berwudhu kembali. 

“Perlu diperhatikan bahwa kondisi dehidrasi (kekurangan cairan tubuh) adalah kondisi yang sangat berbahaya terutama di saat cuaca panas yang ekstrem,” katanya.

Enam, sediakan sprayer atau botol penyemprot air. Jika suhu yang dirasakan sudah sedemikian menyengat, maka kita bisa menyemprotkan air ke bagian tubuh kita terutama bagian kepala, leher, dan bahu untuk menurunkan suhu tubuh kita. 

“Penyemprotan dapat dilakukan sesering mungkin terutama saat bagian tubuh yang basah sudah mengering kembali,” katanya.

Ketujuh, melakukan perlindungan kulit dari kekeringan dan iritasi yang diakibatkan oleh paparan sinar matahari dengan krim pelembab dan perlindungan dari sinar UV. Dan kedelapan jika mengalami tanda dan gejala dehidrasi, segera hubungi petugas kesehatan terdekat.

IHRAM

Arab Saudi akan Terima 1 Juta Jamaah Haji Pada tahun 2022

Jamaah haji harus menunjukan tes negatif melalui PCR sebelum berangkat.

Satu juta peziarah akan diizinkan untuk melakukan haji pada tahun 2022, menurut otoritas Saudi.

Seperti dilansir Saudigazette, Jumlah yang menghadiri acara tahunan itu sangat berkurang dalam dua tahun sebelumnya untuk memerangi pandemi virus corona.

Syarat lainnya, peziarah haji harus berusia di bawah 65 tahun. Selain itu harus memiliki vaksinasi COVID-19 yang disetujui oleh kementerian kesehatan Kerajaan.

Semua peziarah harus menunjukkan tes PCR negatif yang diambil dalam waktu 72 jam dari waktu keberangkatan.

Keputusan tersebut berupaya untuk memungkinkan jumlah jamaah haji terbesar untuk mengambil bagian dalam haji, sambil menjaga keuntungan kesehatan yang dicapai oleh Kerajaan dalam menghadapi pandemi Covid-19, kata kementerian itu.

Peningkatan akan sesuai dengan kuota yang dialokasikan ke negara-negara, dengan mempertimbangkan rekomendasi kesehatan.

Tahun lalu, 58.745 peziarah melakukan haji, menurut data resmi. Sebelum pandemi, jumlah jamaah haji kerap melebihi 2 juta orang.

Seperti diketahui, adapun hingga saat ini, jamaah haji Indonesia belum diketahui secara pasti berapa kuota haji untuk tahun ini. Pemerintah Indonesia sendiri bersama pemerintah Saudi pun telah melakukan pembicaraan terkait hal ini

IHRAM

Jangan Putus Asa Gagal Haji, Lakukan Ini Pahalanya Sama dengan Ibadah Haji

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memastikan pemerintah Indonesia tidak akan memberangkatkan jemaah haji Indonesia 1442 H/2021 M.

Menurutnya, di tengah pandemi Corona Virus Disease-19 (Covid-19) yang melanda dunia, masalah kesehatan, dan keselamatan jiwa jemaah lebih utama dan harus dikedepankan.

“Karena masih pandemi dan demi keselamatan jemaah, Pemerintah memutuskan bahwa tahun ini tidak memberangkatkan kembali jemaah haji Indonesia,” tegas Menteri Agama dalam telekonferensi di Jakarta, Kamis 3 Juni 2021.

Namun bagi calon jemaah haji yang ingin mendapatkan pahala sesuai ibadah haji, berikut ada beberapa ibadah yang jika dilaksanakan, pahalanya sebanding dengan pahala ibadah haji.

Mengutip dari artikel Harakah.id yang disusun oleh Hilmy Firdaus, Rabu (10/6/2020), ada empat amalan yang pahalanya setara dengan pahala ibadah haji. Bahkan, beberapa amalan diantaranya tanpa kita sadari sering kita lakukan.

1. Salat Lima Waktu Berjemaah

Dalam hadis riwayat Imam al-Tabrani, disebutkan orang-orang yang menunaikan salat wajib secara berjemaah memiliki pahala bernilai seperti haji.

“Barang siapa yang berjalan menuju jamaah salat maktubah, maka hal itu seperti haji. Barang siapa yang berjalan untuk melaksanakan salat sunnah, maka hal itu seperti umrah”

Sementara itu, dalam riwayat lainnya yang disampaikan oleh Imam Abu Dawud juga menyampaikan keutamaan salat wajib secara berjamaah yang bernilai seperti pahala orang berhaji.

“Barangsiapa keluar dari rumahnya dengan keadaan suci guna melaksanakan salat maktubah, maka ia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang berhaji. Barangsiapa berkehendak untuk melaksanakan shalat Sunnah Dluha, maka ia mendapatkan pahala seperti pahala orang yang berumrah.” (HR. Abu Daud/558)

2. Iktikaf di Masjid dari Subuh hingga Dhuha

Selain salat berjamaah, melakukan iktikaf di masjid sejak subuh hingga terbit matahari dan masuk dalam waktu ibadah salat dhuha juga bernilai sama seperti haji.

Dalam hadis riwayat Imam al-Tabrani disebutkan:
“Barangsiapa yang mengerjakan shalat subuh berjama’ah di masjid, lalu dia tetap diam [berdzikir, beriktikaf] di masjid sampai masuk waktu pelaksanaan Shalat Dhuha, maka ia seperti akan mendapat pahala seperti pahala orang yang berhaji atau berumroh secara sempurna.”

3. Mengajar, Belajar, Menghadiri Pengajian Ilmu

Amalan setara pahala haji yang lainnya adalah menuntut ilmu. Terus berupaya untuk menambah ilmu dan mengembangkan diri memiliki pahala bernilai seperti haji.

Mengikuti kajian secara daring hingga belajar ataupun mengajar sama besar pahalanya seperti berhaji. Hal ini sebagaimana disebutkan dalam hadis berikut:

“Barang siapa yang berangkat ke masjid dengan niatan untuk mempelajari kebaikan, atau mengajari kebaikan, maka ia akan memperoleh pahala seperti pahala orang haji yang sempurna.”

4. Berbakti kepada Orang Tua

Berbakti kepada kedua orang tua juga memiliki amalan setara dengan berhaji. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh sebuah riwayat yang datang dari Nabi Muhammad SAW.

“Seorang Sahabat curhat kepada Nabi bahwa ia “punya keinginan kuat untuk melakukan jihad, tapi dirinya tidak mampu”. Lalu Nabi bertanya, “apakah orang tuamu masih ada?” Dia menjawab, “ada, ibuku…” Nabi pun bersabda, “berkhidmahlah kepada Allah dengan berbakti kepada ibumu. Jika kamu lakukan itu, maka engkau sejatinya adalah orang yang berhaji, orang yang umroh dan orang yang berjihad sekaligus.”

SUARAcom

Jangan Bersedih, Ini Amalan yang Pahalanya Sama dengan Haji atau Umrah

Mungkin, sebagian kita, masyarakat Indonesia, dan mungkin juga di dunia, merasa sedih karena tidak bisa berangkat haji di tahun ini akibat keputusan Pemerintah Indonesia untuk tidak melaksanakan haji dulu di tahun ini akibat pandemi Covid-19. Khususnya, tentu mereka yang kemungkinan dipastikan berangkat di tahun ini, karena seperti diketahui keberangkatan haji di Indonesia daftar antrinya lumayan panjang. Bahkan ada yang sampai belasan tahun. Meskipun ini tidak berarti akan terus berhenti sekian tahun kedepan. Harapan semua masyarakat dunia, tentunya pandemi Covid-19 ini segera berakhir, dan umat Muslim bisa melaksanakan ibadahnya yang membutuhkan bepergian jauh, seperti haji dan umrah.

Tapi sebenarnya tidak perlu bersedih. Justru kita harusnya bersyukur, karena Nabi Saw. justru sudah pernah menjelaskan persoalan tidak bisa berhaji ini dengan jawaban ada amalan yang pahalanya setimpal dengan pahala haji atau umrah. Berikut ini sekian riwayat, baik yang bersumber dari hadis Nabi Saw., sahabat Nabi, dan para tabi’in tentang amalan yang pahalanya sama dengan haji atau umrah.

  1. Zikir Sesudah Shalat (Tasbih, Tahmid, Takbir)

Ini bersumber dari hadis riwayat al-Bukhari dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anha. Satu ketika pernah orang-orang fakir curhat kepada Nabi Saw. kalau orang kaya bisa dengan mudah melaksanakan berbagai ibadah sementara mereka tidak bisa, misalnya mereka bisa haji umrah, sedekah, hingga jihad.

جاء الفقراء إلى رسول الله صلى الله عليه وسلم فقالوا: ذهب الدثور من الأموال بالدرجات العلى والنعيم المقيم يصلون كما نصلي ويصومون كما نصوم ولهم فضل أموال يحجون بها ويعتمرون ويجاهدون ويتصدقون؟ فقال رسول الله صلى الله عليه وسلم: “ألا أحدثكم بمال لو أخذتم به لحقتم من سبقكم، ولم يدرككم أحد بعدكم، وكنتم خير من أنتم بين ظهرانيه إلا من عمل مثله: تسبحون وتحمدون وتكبرون خلف كل صلاة ثلاثا وثلاثين”. رواه البخاري.

Sekelompok orang fakir bertemu Rasulullah lalu berkata: “harta yang banyak membuat orang kaya mencapai tingkat dan nikmat yang lebih tinggi dan tetap. Mereka shalat, kami pun shalat. Mereka puasa, kami pun puasa. (Namun) mereka punya harta berlebih lalu menggunakannya untuk haji, umrah, jihad dan sedekah.” Rasulullah Saw. lalu menjawab: “Hei, maukah kalian aku beritahu dengan kekayaan, yang kalau kalian ambil ini, kalian bisa menyusul orang-orang mendahului kalian. Tidak ada seorangpun yang bisa menyusul kalian. Dan kalian menjadi yang terbaik diantara mereka, kecuali mereka melakukan hal yang sama dengan kalian. (Kekayaan itu) adalah kalian menyucikan Allah (tasbih), memuji-Nya (tahmid), menyatakan kebesaran-Nya (takbir) setiap selesai shalat masing-masing 33 kali

  1. Umrah di Bulan Ramadhan

Dasarnya adalah kisah sebagian perempuan yang kehilangan kesempatan berhaji di satu waktu, lalu mereka bertanya apa ibadah yang setara dengan haji? Rasulullah menjawab: “umrahlah di bulan Ramadan, sesungguhnya ia sama dengan sekali haji atau berhaji bersama aku.”

Aisyah di lain kesempatan pernah bertanya kepada Nabi Saw. soal pria yang punya kesempatan berjihad sementara perempuan tidak. Rasulullah menjawab:

جهادكن الحج والعمرة

“Jihad kalian itu haji dan umrah.”

  1. Shalat Subuh Berjamaah dan Berzikir sampai Terbit Matahari

Kisah ini diantaranya disebutkan di dalam Sunan At-Tirmidzi,

من صلى الصبح في جماعة ثم جلس في مصلاه يذكر الله حتى تطلع الشمس ثم صلى ركعتين كان له مثل أجر حجة وعمرة تامة

Siapa yang shalat subuh berjamaah, kemudian duduk di tempat shalatnya, berzikir kepada Allah sampai terbit matahari, lalu shalat dua rakaat, maka baginya setara dengan pahala haji dan umrah yang benar-benar sempurna (disebutkan dalam riwayat at-Tirmidzi, kata taaamah yang berarti sempurna diulang sampai tiga kali).

  1. Keluar ke Masjid untuk Menunaikan Shalat Fardhu

Kisahnya diriwayatkan dalam hadis riwayat Abu Dawud dalam kitab Sunan-nya,

عن النبي صلى الله عليه وسلم قال: “من تطهر في بيته ثم خرج إلى المسجد لأداء صلاة مكتوبة فأجره مثل أجر الحاج المحرم ومن خرج لصلاة الضحى كان له مثل أجر المعتمر

Dari Nabi Saw. beliau bersabda: “siapa yang bersuci dari rumahnya, lalu keluar ke masjid untuk menunaikan shalat fardhu, maka pahalanya setara dengan pahala haji, dan yang keluar ke masjid untuk menunaikan shalat dhuha, pahalanya setara dengan pahala umrah.”

  1. Berbakti Kepada Orang Tua

عن أنس أن النبي صلى الله عليه وسلم وصى رجلاً ببر أمه وقال له “أنت حاج ومعتمر ومجاهد” ويعني: إذا برها

Dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anha, bahwasanya Nabi Saw. berwasiat kepada laki-laki yang berbakti kepada ibunya dengan sabda: “engkau (sama dengan) orang berhaji, umrah, dan mujahid”, maksudnya: ketika berbakti kepada sang ibunda

  1. Shalat Isya Berjamaah

Ada satu riwayat yang disebutkan oleh Imam Ahmad, bahwa Abu Hurairah radhiyallahu ‘anha pernah mengatakan kepada Rasulullah Saw.,

بكورك إلى المسجد أحب إلي من غزوتنا مع رسول الله صلى الله عليه وسلم

bersegera kamu ke masjid lebih saya sukai dibanding peperangan kita bersama Rasulullah Saw.

Akhir kata, itu semua bisa lakukan. Memang tidak berarti apabila kita melakukan itu semua, kita terbebas dari kewajiban haji, apalagi jika kita dianugerahi kemampuan baik fisik (istitha’ah) dan harta finansial (zaad).

BINCANG SYARIAH

Kemenag: Kontrak Layanan Jamaah Haji di Arab Saudi Hampir Selesai

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas memastikan kontrak pengadaan layanan akomodasi dan transportasi di Arab Saudi sudah selesai. Kontrak layanan konsumsi di Madinah juga sudah selesai, sedangkan untuk di Makkah masih ada yang dalam proses finalisasi.

Kepastian ini diperoleh Menag setelah menggelar rapat koordinasi di Kantor Urusan Haji (KUH) Makkah. Hadir Konjen RI di Jeddah Eko Hartono, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief, Dua Staf Khusus Menteri Agama Abdul Rohman dan Abdul Qodir, Direktur Layanan Haji Luar Negeri Subhan Cholid, Tenaga Ahli Menag Hasan Basri Sagala, Kepala KUH Nasrullah Jasam beserta jajarannya, serta Sesmen Sidik Sisdiyanto.

“Alhamdulillah, saya sudah mendapat konfirmasi proses pengadaan layanan akomodasi, transportasi bagi jamaah haji sudah selesai. Untuk konsumsi, masih ada proses finalisasi di Makkah. Saya harap bisa selesai dalam waktu dekat. Saya juga minta tim Ditjen PHU dan KUH KJRI Jeddah untuk mengawal kualitas layanannya pada saat jamaah tiba di Tanah Suci,” kata Menag Yaqut di Makkah, Kamis (19/5/2022).

Menurut Menag, dalam rapat terbatas yang berlangsung di Istana Bogor pada 17 April 2022, presiden secara khusus memberikan pesan pemerintah harus memberikan pelayanan terbaik dalam pelaksanaan haji tahun ini. Presiden juga kembali mengingatkan tentang pentingnya menggunakan produk dalam negeri dalam penyiapan layanan bagi jamaah haji.

“Presiden minta tidak ada keterlambatan dalam distribusi konsumsi jamaah. Lakukan upaya maksimal agar bisa memanfaatkan produk dalam negeri,” ujar Menag.

Ia mengatakan, kualitas transportasi juga harus bagus, pastikan pendingin atau AC berjalan dengan baik. Fasilitas hotel jamaah harus sesuai standar, ada mushala, tempat makan, dispenser, mesin cuci, dan lainnya. Sebagai langkah mitigasi, tetap siapkan hotel untuk isolasi.

Sebelumnya, Kepala KUH KJRI Jeddah Nasrullah Jasam melaporkan pengadaan akomodasi di Makkah sudah kontrak 100 persen. Hotel jamaah ini tersebar di lima wilayah, yaitu Mahbas Jin, Syisyah, Raudhah, Jarwal, dan Misfalah.

“Total ada 40 hotel, dengan jumlah 26.647 kamar. Hotel terdekat dari Masjidil Haram berjarak 850 meter dan hotel terjatuh berjarak 4.220 meter. Akomodasi Madinah juga sudah kontrak 100 persen. Ada 29 hotel dengan total 24.315 kamar. Semuanya di kawasan Markaziah,” ujarnya.

Kontrak layanan konsumsi di Madinah, lanjut Nasrullah, juga sudah selesai 100 persen. Ada 13 perusahaan penyedia katering di Madinah. Untuk Makkah, sudah selesai kontrak dengan 19 perusahaan dari 31 penyedia katering (61 persen).

“Kami target kontrak katering di Makkah selesai pada 25 Mei 2022. Total layanan konsumsi yang diterima jamaah haji 75 kali di Makkah, 27 kali Madinah, dan 16 kali Armina,” jelasnya.

Terkait layanan transportasi, Nasrullah menjelaskan seluruh kontrak pengadaannya juga sudah selesai, baik untuk bus shalawat maupun bus antarkota. Nasrullah juga melaporkan sudah merekrut 768 tenaga pendukung Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi atau yang sering disebut sebagai tenaga musiman (Temus) haji. Mereka terdiri atas mukimin (warga Indonesia yang mukim di Saudi), pegawai kantor teknis haji KJRI dan KBRI, serta mahasiswa Indonesia yang sedang kuliah di Timur Tengah.

IHRAM

Waspada Kasus Jamaah Haji Meninggalkan Sholat Tanpa Merasa Bersalah

Masih banyak jamaah haji belum bisa melaksanakan ibadah sholat dengan baik, menjadi problem tersendiri dalam penyelenggaraan haji. Hal itu disampaikan Direktur Pascasarjana Prof Dr Akhyak saat menyampaikan tausiyahnya subuhnya pada peserta bimbingan teknis (Bimtel) Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, di Masjid Al-Mambrur Asrama Haji Pondok Gede, Rabu (18/5/2022).

“Problemnya jamaah haji kita itu banyak yang punya uang. Namun ilmu ibadah syariahnya itu masih banyak yang kurang. Jadi banyak jamaah haji yang belum bisa sholat, ini menyedihkan,” katanya.

Prof Akhyak menuturkan, begitu minimnya pengetahuan sholat jamaah secara praktik maupun ilmu, sehingga banyak jamaah tinggal sholat lima waktu tanpa beban. Padahal menjaga sholat lima waktu wajib bagai umat Islam sebagai rukun Islam nomor 2.

“Saya tanya bahkan sholat lima waktunya itu kadang sholat kadang tidak, inikan repot. Tapi dia bisa haji karena dia punya uang,” katanya.

Menurutnya, hal ini menjadi problem tersendiri dan tantangan bagi para petugas haji Indonesia, bagaimana bisa memberikan bimbingan tentang ilmu syariat kepada para jamaah haji. Sesuai amanah undang-undang pemerintah melalui petugas penyelenggara ibadah haji memberi pelayanan bimbingan dan perlindungan kepada jamaah. 

“Ini problem tersendiri tantangan bagi kita semua,” katanya.

Pada kesempatan subuh ini, dia juga mendoakan agar Allah Subhanahu Wa Ta’ala menerima semua amal ibadah kita yang dikerjakan pada hari ini. Terutama ibadah sholat subuh berjamaah di masjid. 

“Semoga sholat kita diterima oleh Allah subhanahu wa ta’ala. Allahumma taqobbal sholatana,” 

Dia juga mendoakan, semoga kita ditakdirkan menjadi muslim yang selalu taat kepada Allah. Salah satunya dapat menjaga shalat lima waktu kapan pun dan di mana pun.

“Berbahagialah bagi orang yang malam ini melakukan sholat tahaju, berbahagialah bagi teman-teman yang malam ini bisa melakukan sholat sunah-sunah di mana saja. Apakah di masjid maupun di maktab, atau di ruangnya masing-masing,” katanya. 

Karena hal itu kata dia sesungguhnya yang harus dijaga oleh umat Islam, khususnya petugas ibadah haji. Kerena, sebagai petugas harus juga memberikan bimbangan agar jamaah dapat mengerjakan ibadah dengan baik. 

“Jadi itu modal utama menjadi petugas, menurut saya sholat menjadi modal utama kita. Dan kita akan menemukan jamaah haji yang belum tentu dapat melaksanakan ibadah sholat dengan baik,” katanya.

IHRAM

Rangkaian Persiapan Kesehatan Haji 2022

Pusat Kesehatan Haji telah membuat project planning atau persiapan kesehatan haji tahun 1443H/2022M. Rencana ini dibuat setelah Arab Saudi pada 9 April lalu resmi mengumumkan siap menyelenggarakan ibadah haji tahun ini dengan 1 juta kuota.

“Bayangkan betapa hectic nya kita. Tidak mudah menyiapkan persiapan kesehatan haji dalam waktu yang sangat singkat ini,” Kata Kepala Pusat Kesehatan Haji Budi Sylvana pada Republika setelah penutupan pembekalan PPIH Arab Saudi gelombang pertama belum lama ini.

Budi bersyukur meski sangat singkat, Pusat Kesehatan Haji telah berhasil melakukan persiapan. Dengan sudah dilakukan persiapan sebelumnya, Pusat Kesehatan Haji tahu apa yang harus dilakukan ketika ada kepastian penyelenggaraan ibadah haji dari Arab Saudi.

“Alhamdulillah meski waktu persiapan sangat singkat kita sudah memetakan apa yang akan kita lakukan di sana,” ujarnya.

Berdasarkan Flyer Project Planning Operasional Kesehatan Haji 2022 yang sudah diterbitkan di media sosial Pusat Kesehatan Haji. Project pertama dimulai pada 25-26 April dengan agenda Integrasi renops ke dalam materi pelatihan integrasi, pada 26- 27 April membuat SK Lab PCR jamaah haji reguler dan Juknis PCR,  tanggal 27 dilakukan training technical meeting dengan Lakespra. 

Setelah itu,  pada tanggal 29 April sampai tanggal 9 Mei dibuat logistik preparedness dan konsolidasi internal, tanggal 10-13 Mei dilakukan training PPIH kesehatan angkatan I, tanggal 13-15 Mei training PPIH kesehatan angkatan II, tanggal 13-14 Mei dilakukan pencatatan dan pelaporan obat perbekes.

Pada tanggal 16-22 Mei training integrasi PPIH, tanggal 16-17 Mei dilakukan vaksinasi meningitis PPIH, tanggal 23-25 Mei training PPIH Kesehatan Angkatan lll, tanggal 16-30 Mei training integrasi kloter (TKH) dan pengurusan dokumen penugasan, tanggal 26 Mei pemberangkatan tim advanced, tanggal 30 Mei pemberangkatan PPIH Madinah, Tim Mobile Bandara dan Tim Promosi Kesehatan.

Dihubungi terpisah, anggota panitia penyelenggara ibadah haji Arab Saudi dari Pusat Kesehatan Haji Dian Septika Sari mengatakan, tim advance yang berangkat pada tanggal 26 mei ini di antaranya Kepala Pusat Kesehatan Haji Budi Sylvana didampingi para koordinator tim.

“Di tim advance ini ada Pak Kapus Budi Sylvana dan para Koordinator tim. Setelah itu tanggal 30 Mei tim PPIH Madinah, Tim Mobile Bandara dan Tim Promosi Kesehatan diberangkatkan dan menyusul pada 8 Juni tim PPIH Makkah berangkat,” katanya.

Dian Septika mengatakan ada tujuh tim dalam penyelenggaraan haji tahun ini yang telah dibentuk Budi Sylvana. Di antaranya:

1. Tim Surveilans. 

Tim ini bertugas menyediakan hasil analisis terhadap data pelayanan kesehatan dan memberikan informasi tentang hasil pelayanan kesehatan jemaah haji baik tingkat kloter, sektor, daerah kerja dan Arab Saudi.

2. Emergency Medical Team (EMT).

Tim ini bertugas memperkuat penyelenggaraan pelayanan kesehatan dengan deteksi dini kegawatdaruratan, emergency response, evakuasi dan rujukan jamaah, dan pencatatan pelaporan.

3. Tim Promosi Kesehatan (Promkes).

Tim ini bertugas memberikan pelayanan dalam bentuk promosi kesehatan(Health Promotion), Perlindungan khusus (Spesific Protection), Diagnosa dini dan Pengobatan yang cepat dan tepat (Early diagnostic & Prompt treatment).

4. Tim Mobile Bandara (TMB). 

Tim ini bertugas melakukan inspeksi, intervensi dan rekomendasi kesehatan lingkungan di Daker Makkah, Madinah dan Bandara.

5. Tim Sanitasi dan Food Security.

Tim ini bertugas menjamin ketersediaan logistik dari tingkat kloter, sektor, Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) dan Daerah Kerja (Daker) Jeddah, Makkah dan Madinah.

6. Tim logistik dan bekal kesehatan.

Tim ini bertugas menyediakan pelayanan deteksi dini kegawatdaruratan, tatalaksana kegawatdaruratan, mempercepat proses rujukan dan evakuasi terhadap jemaah yang mengalami gangguan kesehatan di bandara serta melaksanakan promotive preventif pada Jemaah Haji yang baru tiba di Arab Saudi pada fase pra armuzna dan yang akan meninggalkan Arab Saudi pada fase pasca Armuzna , pada fase Armuzna TMB memberikan pelayanan emergensi, rujukan dan evakuasi di pos kesehatan Arafah.

7.Tim Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI).

Tim ini bertugas memberikan pelayanan promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif secara terpadu,  menyeluruh dan berkesinambungan yang didukung oleh manajerial, medical service dan medical support.

Dian mengatakan, PPIH Madinah itu terdiri dari tim KKHI Madinah, tim EMT Madinah,Tim Sanitasi dan Food and Security Madinah, Tim Surveilans Madinah dan Tim logistik dan Bekal Keesehatan Madinah. Sementara PPIH Makkah itu terdiri dari Tim KKHI Makkah, Tim EMT Makkah,Tim Sanitasi dan Food and Security Makkah, Tim Surveilans Makkah dan Tim logistik dan Bekal Kesehatan Makkah. 

“Berapa jumlah personil masing-masing tim di Makkah dan Madinah masih menunggu SK,” katanya.

Sesuai draft rencana operasional (Renops) penyelenggaraan kesehatan haji tahun 2022 yang diterbitkan Pusat Kesehatan Haji, masing-masing tim memiliki rencan oprasional di lapangan. Semisal rencana operasional surveilans di lapangan.

Konsep operasional kerja tim surveilans adalah memperkuat penyelenggaraan pelayanan kesehatan haji dengan menyediakan hasil analisis terhadap data pelayanan kesehatan dan memberikan informasi tentang hasil pelayanan kesehatan jamaah haji.  Pemberian informask ini dilakukan baik tingkat kloter, sektor, daerah kerja dan Arab Saudi secara menyeluruh.

Kegiatan Surveilans dilakukan melalui proses pengumpulan data, pengolahan data dan penyebaran informasi terkait upaya promotif, preventif, pelayanan kuratif rehabilitatif, upaya emergency, penyelenggaraan sanitasi, pengelolaan obat dan perbekalan kesehatan, dan penanggulangan penyakit menular. 

Jejaring kerja dalam bentuk koordinasi dan teknis pelaporan kegiatan dengan Tenaga Kesehatan Haji (TKH) kloter, Emergency Medical Team (EMT), Tim Promosi Kesehatan, Tim Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI), Tim Mobile Bandara, Tim Sanitasi dan Food Security, serta PPIH Arab Saudi dari Kementerian Agama.

Hasil pengolahan data dan analisis surveilans didokumentasikan dalam bentuk narasi, tabel, grafik, dan/atau gambar. Selanjutnya digunakan sebagai laporan untuk dijadikan bahan pertimbangan tindak lanjut dalam penyelenggaraan kesehatan haji.

Agar rencana operasional dapat berjalan sesuai dengan tujuan yang diharapkan, maka dilaksanakan tahapan kegiatan sebagai berikut. 

1. Tahap perencanaan.

a. Membuat rencana operasional surveilans berdasarkan hasil evaluasi penyelenggaraan kesehatan haji tahun sebelumnya. 

 b. Menjelaskan kepada petugas tentang rencana kerja operasional (RKO) yang telah dipersiapkan sejak di Indonesia pada saat pelatihan Kompetensi dan pembekalan Integrasi. 

2. Tahap persiapan: 

a. Gelar rencana operasional kegiatan surveilans sesuai dengan kebijakan pimpinan. 

b. Menyiapkan alat pengolah data, sistem pencatatan dan pelaporan elektronik melalui Siskohatkes, jaringan internet, media komunikasi, mesin cetak, alat tulis dan formulir pencatatan dan pelaporan manual sesuai kebutuhan serta pembagian personil per daerah kerja sesuai penugasan.

c. Mempelajari data dukung regulasi dan kondisi terkini penyakit yang sedang berjangkit, faktor internal dan eksternal Arab saudi yang akan mempengaruhi angka kesakitan dan kematian. 

d. Membuat peta lokasi pemukiman jemaah dan peta kegiatan.

3. Tahap Pelaksanaan.

a. Melakukan pengamatan terus menerus terhadap masalah kesehatan Jemaah Haji; b. Melakukan pengumpulan data secara langsung atau tidak langsung dengan memanfaatkan data Kesehatan dari sistem komputerisasi haji terpadu bidang kesehatan (siskohatkes), pengolahan, analisa, interpretasi data, dan rekomendasi.

c. Melakukan diseminasi informasi data.

d. Melakukan verifikasi rumor masalah kesehatan.

e. Membuat laporan kejadian khusus, seperti peningkatan kasus masalah kesehatan.

f. Membuat laporan harian penyelenggaraan kesehatan haji, yang setidaknya meliputi jumlah jemaah haji sakit, jenis penyakit, jumlah jemaah wafat dan penyebab wafat. 

4. Tahap pengakhiran.

a. Evaluasi penyelenggaraan surveilans.

b. Menyusun laporan pelaksanaan kegiatan surveilans 

Tujuan dan sasaran operasional:

a. Menurunkan angka kesakitan (morbiditas) Jemaah haji pada penyelenggaraan kesehatan haji tahun 2022 M/1443 H. 

b. Menurunkan angka kematian (mortalitas) Jemaah haji pada penyelenggaraan kesehatan haji tahun 2022 M/1443 H.

IHRAM

Kemenag Yakin Penyelenggaraan Haji 2022 Sukses

Penyelenggaraan ibadah haji 2022 diyakini Kemenag sukses.

Kementerian Agama yakin penyelenggaraan ibadah haji Tahun 2022 sukses dan berjalan lancar sesuai rencana. Hal itu disampaikan Plt Direktur Bina Umroh Haji Khusus

Kemenag RI Mujib Roni, saat menjadi pembicara diskusi publik ‘Menuju Sukses Haji Tahun 2022’ yang digelar Afiliasi Mandiri Penyelenggara Umroh Haji (Ampuh), Sabtu (14/5/2022).

“Penyelenggaraan ibadah haji tahun 2022 ini yakin akan sukses,” kata Mujib. 

Mujib mengatakan kesuksesan itu dapat dicapai jika semua pihak yang berkepentingan dengan umrah haji baik pemerintah maupun swasta dapat bekerjasama. Karena kesuksesan penyelenggaraan ibadah haji setiap tahunnya menjadi tanggung jawab bersama.

“Tetapi catatannya adalah satu yang utama adalah kita harus bersinergi,” ujarnya.

Mujib menegaskan, sekuat apapun kemampuan pemerintah mengkoordinasi  penyelenggaraan ibadah haji ini tidak akan berarti. Jika tidak ada kerjasama dari pihak swasta dalam hal ini penyelenggara ibadah haji khusus (PIHK) sebagai penyelenggara haji khusus.

“Artinya sekuat dan sebesar apapun fower yang dimiliki negara, seperti dikata Pak Dirjen PHU, kalau kemudian tidak mendapatkan support dan kerja sama yang baik dengan para PIHK dengan asosiasi menurut saya ini adalah sebuah kemustahilan,” katanya.

Mujib menegaskan, keterbatasan waktu persiapan penyelenggaraan ibadah haji harus disikapi dengan percaya diri. Jangan sampai singkatnya waktu persiapan penyelenggaraan ibadah haji tahun ini mengurangi rasa optimisme sukseskan penyelenggaraan ibadah haji. 

“Maka kemudian keterbatasan-keterbatasan yang ada harus kita sikapi secara optimis,” katanya.

Menurutnya, saat ini tidak ada pilihan lain selain optimis bahwa penyelenggaraan ibadah haji harus disukseskan. Untuk itu pihak swasta dalam hal ini PIHK membantu kerja pemerintah mempersiapkan persiapan penyelenggaraan ibadah haji.

“Kita harus optimis, kita harus bersinergi, kita harus berangkat dan duduk bersama untuk bisa menyelenggarakan haji khusus ini dengan sebaik – baiknya,” katanya.

Mujab mengatakan semua tahu bahwa persiapan penyelenggaraan haji tahun ini sangat singkat. Sehingga membuat banyak kekurangan dalam beberapa hal. 

“Meskipun kita punya berbagai keterbatasan, perusahaan juga keterbatasan SDM nya waktunya dan seterusnya,” katanya.

Menurutnya, selain swasta yang memiliki banyak keterbatasan, pemerintah juga sama dibatasi dengan waktu dan sumber daya manusia (SDM) untuk mempersiapkan penyelenggaraan haji tahun ini

“Di sisi yang lain kami juga punya keterbatasan, keterbatasan anggaran juga terbatas SDM, kemudian waktu juga sangat terbatas,” katanya.

IHRAM

Waspadai Masa Kritis: Tim Kesehatan Arab Saudi Upayakan Turunkan Angka Kematian Jamaah

Pusat Kesehatan Haji Kementerian Kesehatan RI memiliki tujuh tim yang tergabung dalam panitia penyelenggara ibadah haji (PPIH) Bidang Kesehatan Arab Saudi yang tengah mengikuti pelatihan di Lakespra dr Saryanto. Anggota PPIH Arab Saudi dari Pusat Kesehatan Haji Dian Septika Sari mengatakan, tujuh tim ini dibentuk Kepala Pusat Kesehatan Haji Budi Sylvana untuk menjaga kesehatan jamaah haji.

Ada tujuh tim kesehatan yang telah dibentuk Pak Kapuskes Haji Budi Sylvana yang akan melayani jamaah,” kata Dian saat dihubungi Republika, Sabtu (14/5).

Dian merinci di antara tujuh tim PPIH Bidang Kesehatan Arab Saudi itu di antaranya: 

1. Tim Surveilans.

2. Emergency Medical Team (EMT).

3. Tim Promosi Kesehatan (Promkes).

4. Tim Mobile Bandara (TMB).

5. Tim Sanitasi dan _Food Security_ .

6. Tim logistik dan perbekalan kesehatan.

7.Tim Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI).

Dian mengatakan, secara khusus tujuh tim yang tergabung dalam PPIH (Panitia Penyelenggara Ibadah Haji) bidang kesehatan Arab Saudi ini bertugas untuk menurunkan angka kesakitan dan kematian pada jamaah haji selama periode penyelenggaraan kesehatan haji tahun ini. Sesuai data Pusat Kesehatan Haji selama 10 tahun terakhir angka kematian jamaah haji Indonesia selalu tinggi. 

“Untuk itu kami di PPIH Bidang Kesehatan Arab Saudi diberikan amanah oleh negara melalui Kapuskes Haji Bapak Budi Sylvana untuk menurunkan angka kesakitan dan kematian pada jamaah haji,” ujarnya.

Dian menuturkan, saat operasional haji tahun 2019 kematian jamaah haji terus meningkat. Berdasarkan analisa kematian pada jamaah haji mulai hari ke-25 hingga hari ke-60  perharinya kematian ini mencapai 10-39 orang. 

“Inilah yang kita sebut sebagai periode kritis (critical periode),” katanya.

Dian mengatakan ada 298 petugas kesehatan haji yang tergabung dalam peserta nominatif PPIH bidang kesehatan Arab Saudi. Saat ini peserta nominatif PPIH bidang kesehatan Arab Saudi tengah mengikuti pembekalan calon petugas PPIH Bidang Kesehatan Arab Saudi dalam rangka menumbuhkan jiwa korsa selama tiga hari.

“Petugas kesehatan tersebut merupakan dokter, perawat, apoteker dan profesi lainnya di bidang kesehatan,” katanya.

Dian mengatakan, angkatan pertama telah selesai mengikuti pembekalan yang dimulai sejak tanggal 10-12 Mei. Sementara angkatan kedua pembekalannya dimulai tanggal 13-15 Mei dan angkatan ketiga latihannya dimulai tanggal 22-23 Mei. 

IHRAM